ADVERTISEMENT

Bundesliga Jerman Rampung, RB Leipzig Bakal Tanpa Werner di Liga Champions

Minggu, 28 Juni 2020 19:55 WIB

Share
Bundesliga Jerman Rampung, RB Leipzig Bakal Tanpa Werner di Liga Champions

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JERMAN - Bundesliga Jerman musim 2019-2020 akhirnya rampung. Sebanyak 18 tim telah mengisi pos mereka masing-masing, termasuk RB Leipzig yang sukses mendampingi Bayern Munchen dan Borrusia Dortmund sebagai wakil Jerman yang kembali berlaga di Liga Champions, tanpa Timo Werner, musim depan.

Ini yang kedua kalinya RB Leipzig berlaga di Liga Champions sebagai wakil Jerman. Musim ini, mereka bahkan mampu melesat hingga ke babak perempatfinal setelah medepak wakil Inggris, Tottenham Hotspur di babak 16 besar. Bermain dalam dua leg, pasukan Julian Nagelsmann itu sukses mengalahkan Tottenham 1-0 pada leg pertama di London bulan Februari lalu, sebelum menang 3-0 pada leg kedua di kandang sendiri, satu bulan berselang.

Namun kehadiran mereka di babak perempatfinal Liga Champions musim ini dan musim depan, tidak akan diperkuat lagi oleh bomber andalan mereka, Timo Werner. Ia sudah lebih dulu membuat kesepakatan untuk hijrah ke Chelsea per 1 Juli mendatang 2020. Namun setidaknya, Werner sudah meninggalkan kado perpisahan terindah bagi Leipzig. Tidak hanya tiket Liga Champions, ia juga menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa klub.

Dengan torehan 95 gol Werner mampu melampaui rekor milik Daniel Frahn. Hebatnya Werner meraih itu hanya dalam tempo empat musim sejak Leipzig naik ke Bundesliga musim panas 2016. Total 95 gol itu diraih Werner dari 159 penampilan atau rata-rata hampir satu gol per dua pertandingan. Musim ini adalah penampilan terbaik Werner karena mampu membuat 34 gol dari 45 laga.

Rekor itu dilengkapi Werner usai mencetak dua gol pada menit ke-28 dan 80 saat mengalahkan Augsburg 2-1 pada partai penutup Bundesliga di WWK Arena, Sabtu (27/6/20) malam WIB. "Berat rasanya untuk melepas pemain sekelas Timo (Werner). Ia telah membuat banyak hal yang luar biasa untuk tim ini dan samoga ia bisa mendapatkan apa yang ia inginkan bersama tim barunya," kata Nagelsmann dikutip Bild, usai laga.

Selain Leipzig, Borrusia Moenchangladbach juga lolos langsung ke fase grup Liga Champions musim depan. Sementara Bayer Leverkusen harus melewati babak play-off. Sedangkan Hoffenheim dan Wolfburg menjadi wakil Jerman di ajang Liga Eropa UEFA.

Di zona degradasi, Dusseldorf dan Paderborn terlempar ke Bundesliga 2 musim depan. Sementara Werder Bremen bakal berlaga di babak play-off dengan para wakil Bundesliga untuk dapat bertahan. (junius/ys)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT