BOGOR – Jajaran Polsek Bojonggede membagikan ratusan paket sembako ke kaum difabel dan warga terdampak Covid-19.
Kapolsek Bojonggede Kompol Supriyadi mengatakan pembagian sembako kepada warga yang membutuhkan merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-74.
Selain itu Kapolrestro Depok Kombes Azis Andriansyah berserta para PJU Polrestro Depok dan jajaran Kapolsek melakukan acara tabur bunga di makam Giri Tama, Desa Tonjong, Tajur Halang, Kabupaten Bogor.
"Semua persiapan termasuk segala keperluan buat acara tabur bunga di Makam Giri Tama telah siap. Kegiatan akan dipimpin Kapolres dengan melakukan upacara kehormatan di Makam Kapolri Jenderal Purn Hoegeng Iman Santoso dilanjutkan dengan tabur bunga," ujar Kompol Supriyadi kepada Poskota di ruang kerjanya, Sabtu (27/6/2020).
Mantan Wakasat Reskrim Polrestro Depok ini mengungkapkan penyaluran paket sembako disebar melalui anggota Bhabinkamtibmas yang ada di desa dan kelurahan, khusus warga yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah," katanya.
Kompol Supriyadi berharap bantuan yang diterima agar dapat bermanfaat dan membantu warga yang sedang kesulitan apalagi di masa pandemi Covid-19.
"Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 74 ini tengah masa pandemi Corona dapat membantu kesulitan masyarakat khususnya yang benar terdampak Covid-19 untuk dapat bersama mencegah penyebaran peredaran Covid-19,"pungkasnya. (angga/tri)