Gelar Upacara Hut Jakarta, Wali Kota Jakut: Sebagai Pengingat dan Memotivasi

Senin 22 Jun 2020, 14:00 WIB
ASN Jakut upacara peringatan HUT DKI dengan protokol kesehatan Covid-19.  (Ist) Area lampiran

ASN Jakut upacara peringatan HUT DKI dengan protokol kesehatan Covid-19. (Ist) Area lampiran

JAKARTA –  Peringatan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Ke-493, digelar Aparatur Sipil Negara (ASN) Jakarta Utara, di halaman kantor Walikota Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Tanjung Priok, Senin (22/6/2020).

Upacara perdana di masa pademi Covid-19, tetap mengutamakan ketentuan protokol kesehatan.  Peserta yang upacara hanya diikuti 50 persen dari jumlah keseluruhan.

Walikota Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko mengatakan, bahwa bukan hanya di Jakarta atau Indonesia yang mengalami pademi Covid-19. Melainkan, seluruh dunia mengalami cobaan SAR CoV-2.

"Dan hari ini dengan suasana yang berbeda kita peringati hari jadinya Kota Jakarta secara sederhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan," ucapnya. 

Menurut Sigit, upacara sebagai sebuah pengingat sekaligus pemberi motivasi dan semangat. 

"Jakarta kotanya tangguh termasuk masyarakat, aparat dan peserta yang ikut upacara hari ini. Dengan ketangguhannya itu, Kota Jakarta diharapkan menjadi lebih baik, sehingga apa yang menjadi harapan dan cita-cita bersama terwujud," ungkapnya.  (deny/tri)

Berita Terkait

News Update