JAKARTA – Catatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 sepanjang Jumat (19/6/2020) adanya beberapa kejadian terkait Covid-19 di sejumlah wilayah di Indonesia.
1. Jumlah warga Kota Malang terkonfirmasi Covid-19 meningkat tajam dalam waktu sehari. Ada sebanyak 15 orang yang menjadi pasien baru. Klaster keluarga disebut sebagai penyumbang terbesar.
2. Wakil Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kalteng Suyuti Syamsul dalam akun Facebook pribadinya (19/6) mengungkapkan kegelisahannya soal kecepatan penularan corona di Kalteng yang diprediksi semakin besar bila tidak segera ditangani.
3. Pasien positif Covid-19 yang dirawat di RSUD Talang Ubi, Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), Sumatera Selatan, membuat heboh. Pasien berinisial ND (25) itu kabur dengan menjebol plafon kamar mandi rumah sakit.
4. Dua orang pasien dalam pengawasan (PDP) corona kabur dari lokasi isolasi Rumah Sakit Umum Andi Makasau, Parepare, Sulawesi Selatan. Mereka terdiri dari ibu dan anaknya yang berusia 12 tahun. Dua pasien kabur dari lokasi isolasi di rumah sakit pada Jumat (19/06/2020) pagi.
5. Tujuh pasien baru positif Covid-19 Riau berasal dari klaster BRI.
6. Puluhan warga di Desa Setih, Kecamatan Teluk Kayeli, Kabupaten Buru, Maluku, menolak upaya rapid test yang dilakukan tim medis dan gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 untuk melacak penyebaran virus corona di desa tersebut. Warga dan keluarga pasien positif beralasan mereka tidak percaya dengan virus corona. Mereka juga mengaku sangat sehat sehingga tidak tertular virus tersebut.(johara)