Berhenti jadi Sopir Raffi Ahmad, Dorce Dihadiahi Kamera, Suami Nagita Slavina: Biar jadi Youtuber

Kamis 18 Jun 2020, 01:22 WIB
Dorce Gamalama. (instagram/@dg_kcp)

Dorce Gamalama. (instagram/@dg_kcp)

JAKARTA - Artis Dorce Gamalama telah selesai menjadi sopir Raffi Ahmad. Setelah 3 hari bekerja kepada suami Nagita Slavina tersebut, artis yang biasa disapa Bunda Dorce berpamitan.

Sebagai kenang-kenangan, Raffi memberikan sebuah hadiah pada Dorce. Raffi menyerahkan satu unit kamera untuk Dorce sebelum sang presenter berpamitan.

"Ngasih hadiah, ngasih kamera, biar jadi Youtuber," tutur Raffi Ahmad di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.

Baca jugaDorce Gamalama Akhirnya Diterima Kerja di Raffi Ahmad

Raffi lantas menerangkan alasan dia memberikan kenang-kenangan untuk Dorce. Itu karena Dorce menolak pemberian uang Raffi sebagai balas jasa atas pekerjaannya.

"Enggak sih, itu mah aku saja yang kasih. Bunda enggak mau dikasih uang, enggak mau dikasih apa-apa," jelas mantan presenter 'Dahsyat' RCTI ini.

"Kenang-kenangan saja dari aku, biar kalau Bunda bikin konten, kamera dari aku, kenang-kenangan," jelas Raffi.

Baca jugaDorce Gamalama Akhirnya Diterima Kerja di Raffi Ahmad

Sejak awal, Dorce Gamalama mengaku memang hanya mengikuti wangsit yang dia dapat dari mimpi untuk menjajal mobil Raffi Ahmad. (mia/ys)

Berita Terkait
News Update