SPANYOL - Real Madrid meraih kemenangan atas Eibar dengan skor 3-1 dalam lanjutan La Liga (Liga Spanyol) yang digelar Minggu malam. Sejumlah pemain menampilkan permainan terbaiknya dalam laga ini, salah satunya Sergio Ramos. Tapi peran Zinedine Zidane tetap tak bisa dikesampingkan.
Pertandingan ini merupakan laga perdana Madrid dan setalah LaLiga jeda akibat virus corona (Covid-19). Menghadapi Eibar di Estadio Alfredo Di Stefano, Senin (15/6/2020) dini hari WIB, tim asuhan Zinedine Zidane mendominasi sejak awal pertandingan.
Di babak pertama, Madrid sudah unggul 3-0 via gol-gol yang dicetak Toni Kroos, Sergio Ramos, dan Marcelo. Eibar hanya bisa membalas satu gol di babak kedua lewat gol Pedro Bigas. Laga tuntas dengan skor 3-1 untuk tim tuan rumah.
Dengan kemenangan ini, Madrid meraih poin 59 dan terus menempel ketat Barcelona selaku pemuncak klasemen sementara dengan 61 poin. Ada pun Eibar masih terpuruk di peringkat ke-16 dengan 27 poin.
Pemain yang dipuji selain Ramos adalah Eden Hazard dan Tony Kroos.. Setelah jeda La Liga, para pemain itu menampilkan determinasi tinggi,
Ramos terlihat ketika dibangingkan saat Madrid di babak kedua. Menurut Marca, terlihat perbedaan, dan Madrid kesulitan tanpa Ramos, Itu pula menandakan bahwa Ramos patut diperpanjang kontraknya. (win)