Hari Ini, Hanya Kios Bernomor Ganjil yang Buka di Pasar Tanah Abang

Senin 15 Jun 2020, 13:19 WIB
Dirut Perumda Jaya Arief Nasrudin saat membuka pasar Tanah Abang.  (wandi) 

Dirut Perumda Jaya Arief Nasrudin saat membuka pasar Tanah Abang.  (wandi) 

JAKARTA - Perumda Pasar Jaya menerapkan sistem ganjil genap bagi pedagang yang buka di hari pertama Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (15/6/2020). 

Direktur Utama Perumda Pasar Jaya, Arief Nasrudin yang menjau langsung ke Pasar Tanah Abang,  mengatakan,  sistem ganjil genap ini dilakukan dalam upaya membatasi jumlah pedagang dan pengunjung di pasar Tanah Abang. "Jadi kayak hari ini ganjil, kios-kios ya buka. Yang genap pada tutup. Kalau genap yang kios genap buka, ini kami lakukan dalam upaya membatasi pedagang maupun pengunjung pasar ," ujar Arief Nasrudin, Senin (15/6/2020).

Menurutnya,  bagi pedagang yang memiliki dua kios dengan nomor ganjil dan genap akan diminta untuk menutup salah satunya.  Dengan begitu pembatasan jumlah pengunjung dan pedagang di area pasar tetap bisa dijalankan.

Untuk melalukan pengawasan kata Arief, akan ada petugas yang melakukan pengawasan. Jika nanti ada pedagang yang membuka kios tidak sesuai aturan akan diberikan sanksi teguran dan diminta untuk ditutup. "Gini, ganjil genap saya minta kesadaran para pedagang  agar mentaatinya.  Jika melanggar sanksi pasti ada. Jika tidak nurut juga kiosnya ya kita tutup," tegas Arief.

Setelah pembatasan sosial berskala besar (PSBB) sejak 27 Maret 2020, kawasan Blok A, B dan F Pasar Tanah Abang beroperasi kembali.  Penutupan ini dilakukan untuk mencegah meluasnya penyebaran virus corona tipe 2 (SARS-CoV-2) penyebab Covid-19. "Kios yang kami miliki (kelola),  buka semuanya. Jadi blok-Blok A, B, F dan G kita buka semua," kata Arief.

Penerapan ganjil genap adalah toko atau kios di pasar yang buka dan tutup berdasarkan nomor. Kios dengan nomor ganjil hanya bisa dibuka atau berdagang saat tanggal ganjil. Begitu pula sebaliknya.(wandi/ruh) 

News Update