TANGERANG - Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menuturkan akan melibatkan lingkungan dalam management pengawasan saat penerapan PSBB dengan pengecualian yang diperluas di Tansel.
"Dalam manajemen pengawasan itu, sekarang kita akan meminta keterlibatan lingkungan. Misalnya di masjid kita serahkan kepada Ketua Dewan Kemakmuran Mesjid (DKM), untuk pasar kita serahkan kepada pengelola pasar," ujarnya.
Dikatakan Benyamin, pihaknya akan meminta pengelola pasar untuk memasang cctv lengkap dengan mikrofon agar dapat memberikan imbauan kepada pengunjung yang berada berkerumum di pasar.
"Untuk di pasar kita serahkan kepada pengelola pasar dengan catatan pasang cctv dan pakai mikrofon. Misalkan ada kerumunan atau pengelompokkan orang, ya dilakukan pengumuman saja,"pintanya.
Lanjut Benyamin, dirinya menyakini hal lebih efektif dilakukan untuk memutus penyebaran Covid-19.
"Saya yakin pengawasan itu lebih efektif. Sambil mungkin Satpol PP turun, kemudian dibantu dari polres dilakukan patroli secra periodik di tempat tempat itu," tutupnya.(toga/fs)