Pengunjung yang tak dapat memasuki lift diminta untuk menunggu selanjutnya. "Customer yang masuk hanya sesuai dengan kotak yang ada," sambungnya.
Tak hanya itu, pihaknya juga menyediakan handsanitizer di beberapa titik area mal bagi para pengunjung.
Menurutnya, tiap pengunjung yang masuk ke area mal harus mengikuti aturan protokol kesehatan yang berlaku. "Jadi semuanya harus mengikuti protokol yang ada" tegas Hendri.
Sebelumnya, Ia menyebutkan, pihaknya telah melakukan bersih-bersih di seluruh mal bersama dengan para tenant mal pada Rabu (3/6/2020).
"Kalau persiapan kan yang pasti pembersihan area mall sudah pasti ya. Itu kan selama tutup pun rutin kita lakukan. Nah kemarin kita juga ada kegiatan dengan seluruh tenant untuk melakukan general cleaning," ujar Hendri ketika dikonfirmasi, Sabtu (6/6/2020). (firda/win)