JAKARTA – Ketua Program Studi Gizi Universitas Al Azhar Indonesia Amalina Ratih M.Si mengingatkan masyarakat untuk menghindari stress selama masa pandemi Covid-19. Sebab stress dapat mempengaruhi tingkat imunitas tubuh seseorang.
“Menjaga asupan gizi sangat penting. Tetapi jangan lupa kelola diri agar tidak mengalami stress terutama saat semua harus dilakukan dari rumah saja,” kata Amalina pada kegiatan halal bihalal virtual yang digelar Prodi Gizi bekerjasama dengan PSDM Himpunan Mahasiswa Gizi (HIMAZI) Universitas Al Azhar Indonesia. Silaturahmi bertema Tetap Menjalin Tali Silaturahmi Selama Pandemi Covid-19 tersebut diikuti seluruh mahasiswa dan dosen Prodi Gizi.
Agar aktivitas di rumah tidak membosankan, menurut Amalina, masyarakat bisa melakukan berbagai aktivitas ringan dan olahraga. Intinya, selama pandemi Covid-19, orang tidak boleh stress karena stress akan mempengaruhi imunitas tubuh.
Andi Asrul Irawan, S.Gz.,M.Si, dosen Prodi Gizi mengatakan menjaga pola gizi yang baik tetap harus diperhatikan masyarakat terutama pasca Ramadhan. Sebab pada masa Lebaran, umumnya masyarakat lepas control dan tidak menjaga pola makan. Akibatnya berat badan naik bahkan obesitas.
“Padahal hasil dari puasa kita menghasilkan banyak efek positif bagi tubuh. Tetapi begitu Lebaran, lepas control makan,” ungkap Andi Asrul.
Terkait halal bihalal virtual Prodi Gizi, Ketua HIMAZI, Siti Muslimah Sulaeman mengatakan kegiatan ini terselenggara sebagai wujud perhatian antara dosen dan teman-teman mahasiswa yang sampai hari ini masih menjaga jarak fisik dan menerapkan protokoler kesehatan,
“Kita harus saling support sesama warga kampus di manapun berada, meskipun dipisahkan jarak dan posisi berbeda,” kata Siti Muslimah.
Halal bil halal kemudian dilanjutkan dengan sharing pengalaman dari mahasiswa, di mana ada yang menahan diri untuk tidak pulang kampung berhubung berada di zona merah pandemi covid19 dan dengan semangat mengikuti protokoler serta anjuran pemerintah untuk #dirumahaja #janganpulangkampung. Kegiatan ditutup dengan pembacaan do’a dipandu oleh salah satu mahasiswa atas nama Dia Marella
Sekedar informasi, Program Studi Gizi sendiri merupakan salah satu program studi dibawah Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Al Azhar Indonesia, yang terletak di Kompleks Masjid Agung Al Azhar, Jakarta dengan visi Halal Nutripreuner. (*/fs)

Jaga Imunitas Tubuh dengan Menghindari Stress
Selasa 09 Jun 2020, 15:50 WIB

Halal bihalal virtual yang digelar Prodi Gizi bekerjasama dengan PSDM Himpunan Mahasiswa Gizi (HIMAZI) Universitas Al Azhar Indonesia
Administrator
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Tingkatkan Imun agar Terhindar Paparan Covid-19, Kapolsek Sawangan Rutin Ajak Anggota Senam Bersama
Sabtu 07 Agu 2021, 09:35 WIB

Wajib Paham, 3 Tips Atasi Burnout, Stres Hilang Aktivitas Kembali Menyenangkan
Rabu 13 Okt 2021, 11:16 WIB

Jangan Ambil Pusing, Coba 5 Cara Simpel Ini untuk Hindari Rasa Stres
Jumat 12 Nov 2021, 10:53 WIB

Cara Mudah Menjaga Imunitas Tubuh
Sabtu 31 Jul 2021, 21:15 WIB

News Update
5 Wilayah Jakarta Padam Listrik Selama 1 Jam, Ini Daftar Daerahnya
26 Apr 2025, 19:18 WIB

Penyaluran Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Diperkirakan Mei 2025, Simak Penjelasannya Berikut Ini!
26 Apr 2025, 19:15 WIB

Mau Batalin Tiket Kereta? Begini Caranya via KAI Access dan Website
26 Apr 2025, 19:12 WIB

Persija vs Semen Padang: Dua Pemain Andalan Macan Kemayoran Siap Kembali Tampil
26 Apr 2025, 19:10 WIB

Butuh Dana Instan Hingga Rp50 Juta? Ajukan di Pinjaman Daring BantuSaku yang Legal dan Aman
26 Apr 2025, 19:08 WIB

Dishub Jakarta Ajukan Anggaran Penambahan TPE, ICW: Evaluasi Sistem Parkir Dulu
26 Apr 2025, 19:06 WIB

4 Santri Gontor Magelang Meninggal Dunia Akibat Longsor, Kemenag Sampaikan Duka Mendalam
26 Apr 2025, 19:05 WIB

Live Streaming Sprint Race MotoGP Spanyol 2025 Tayang Sesaat Lagi, Cek Link dan Jadwalnya di Sini
26 Apr 2025, 19:04 WIB

Hotman Paris Sindir Baim Wong Buntut Paula Verhoeven Dituding Idap HIV
26 Apr 2025, 19:02 WIB

20+ Aplikasi Game Penghasil Saldo DANA Gratis Terbukti Membayar, Bisa Dapat Uang hingga Rp100.000.
26 Apr 2025, 18:56 WIB

10 Kode Redeem FF Gratis 26 April 2025, Skin Senjata hingga Diamond Bisa Jadi Milik Anda!
26 Apr 2025, 18:55 WIB

Pasti Anda Bertanya-tanya Siapa Suami Ayu Puspa Anggraeni Putri? Sosok Viral di TikTok Lewat Kim Seon Ho Smile Challenge
26 Apr 2025, 18:49 WIB

Ingin Tahu Riwayat Pinjol Kamu? Cek Nama di BI Checking Sekarang
26 Apr 2025, 18:47 WIB

1.000 Penjamah Ikuti Pelatihan BGN tentang Penyajian Makanan Berkualitas
26 Apr 2025, 18:34 WIB

Klaim Saldo Dana Gratis Caranya Cuma Isi Survei dari Aplikasi Ini
26 Apr 2025, 18:27 WIB

Lunasi Tagihan, Begini Cara Bayar Pinjaman Kredit Pintar via BCA
26 Apr 2025, 18:23 WIB

Unduh Aplikasi Ini untuk Dapatkan Saldo Dana Gratis Rp100.000 ke Dompet Elektronik
26 Apr 2025, 18:06 WIB

Cara Mudah Melacak HP Hilang Menggunakan Akun Google, Simak Langkah Selengkapnya di Sini!
26 Apr 2025, 18:04 WIB
