JAKARTA - Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Eriko Sotarduga BPS, memberikan bantuan sosial dan penyuluhan kebijakan stimulus dalam masa pandemi Covid 19 kepada Warga RW 06, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Komisi XI DPR RI dengan Otoritas Jasa Keuangan yang saat ini juga sedang bersinergi melakukan upaya Penyelamatan Ekonomi Nasional bersama dengan Komite Stabilitas Sistem Keuangan atau KSSK.
Penyuluhan Kebijakan Stimulus yang terkena dampak Covid - 19 dilakukan secara door to door didukung oleh Yayasan Wiyata Mandala. Di mana mahasiswa untuk turun ke lapangan bergotong royong memberikan bantuan dalam bentuk sembako.
"Dengan memberikan bantuan langsung serta menyampaikan informasi mengenai stimulus ekonomi kepada masyarakat akan memberikan manfaat serta rasa optimisme bahwa kita akan segera keluar dari masalah ini," ujarnya.
Ketua DPP PDIP ini juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga jarak dan mengikuti protokol kesehatan meski saat ini sudah memasuki masa transisi PSBB di DKI Jakarta.(ruh)