Gak Nyangka, 4 Tahun Menikah dan Dikaruniai 2 Anak, Rizky Kinos Diprotes Nycta Gina Soal Burung

Minggu 07 Jun 2020, 14:25 WIB
Nycta Gina dan Rizky Kinos. (ig/@missnyctagina)

Nycta Gina dan Rizky Kinos. (ig/@missnyctagina)

JAKARTA - Rizky Kinos kecantol untuk memelihara burung love bird, yang menjadi primadona di kalangan pecinta hewan berkicau itu. Berawal dari coba memelihara sekor love bird, Rizky akhirnya jatuh hati hingga secara serius belajar mengembangbiakan love bird secara benar dalam jumlah yang lumayan banyak. Siapa sangka, hobi memelihara burung yang sudah ia jalani tiga tahun belakangan ini, justru mendapat respons baik dari sesama pecinta burung.

"Untuk love bird pertama saya cuma punya satu dikasih teman, terus anak saya senang. Lalu nambah lagi, terus akhirnya saya pelajari, oh ternyata banyak jenisnya banyak tipenya banyak tingkatannya jadi ya sudah akhirnya coba saya kembangbiakan ternyata responnya bagus ya udah saya jalani sampai sekarang, jadi sampingan saja lumayan," tutur Rizky di Jakarta Selatan, Jumat (5/6/2020).

Mendapat respons positif atas keberhasilannya mengembangbiakan burung cantik itu, Rizky justru mendapat penolakan keras dari sang istri, Nycta Gina. Selain jumlah love bird yang kian bertambah banyak, presenter tampan ini juga menjaga jangan sampai hobinya tersebut justru mengganggu aktivitas keluarganya di rumah. Oleh karena itu, Rizky pun menyewa sebuah kontrakan khusus sebagai tempat untuk merawat dan mengembangbiakan love bird.

"Wah bukan protes lagi, dia melawan keras. Sampai akhirnya saya punya kontrakan untuk burung sendiri karena istri saya nggak mau burung-burung itu karena banyak ganggu aktivitas keluarga, jadi saya kontrak isinya burung-burung," ucapnya.

Ryzky Kinos dan Nycta Gina sudah menikah sejak 2 Agustus 2015. Pasangan selebirti ini memiliki seorang anak laki-laki bernama Panutan Adhya Semesta Trinycta yang lahir pada tanggal 2 Mei 2016, serta anak perempuan bernama Lembar Putih Trinycta yang lahir pada tanggal 27 Maret 2018.

Meski mendapat penolakan dari sang istri, patut diakui kalau hobi memelihara love bird juga sekaligus bisa mendatangkan banyak uang. Lihat saja, sejak menekuni hobi tersebut, Rizky Kinos sudah bisa mempekerjakan karyawan dari hasil penjualan burung-burung tersebut. Meskipun kini harga burung love bird sedang terjun bebas lantaran dampak dari pandemi global ini, Rizky tetap bersyukur hobinya ini bisa membawa berkah juga untuk orang lain.

"Tadi saya bilang ada tingkatannya love bird sekarang harganya lagi turun. Yang harganya Rp50 ribuan juga ada cuma alhamdulillah kalau saya sekarang walaupun harganya lagi terjun bebas, saya sudah bisa ngasih makan orang. Saya punya karyawan jadi saya nggak mikirnya burung-burung saya ini udah bawa berkah gitu, jadi happy aja sih," tandas Rizky Kinos. (mia/ys)

Berita Terkait

News Update