INGGRIS - Setelah ditemukan adanya tambahan satu pemain yang dinyatakan positif Covid-19, Direktur Utama Liga Primer Inggris, Richard Masters mengatakan, pihaknya masih punya pekerjaan rumah alias PR.
Hal itu dilakukan demi memastikan jaminan keselamatan bagi para pemain, pelatih, dan ofisial jelang rencana bergulirnya kompetisi pada 17 Juni mendatang.
menurut diua, semua cabang olahraga, termasuk Liga Primer Inggris, telah bekerja bersama dengan Departemen Kebudayaan dan Olahraga untuk menghasilkan protokol kesehatan.
‘Jika semua berjalan baik, kami antusias memulai kembali kompetisi dalam dua pekan ke depan. Namun rupanya masih ada sejumlah pekerjaan yang harus kami lakukan jelang bergulirnya kompetisi," kata Masters, dikutip Sport Mail, Kamis (4/6/2020).
"Tentu kami berharap tidak ingin ada lagi pemain, pelatih, ataupun ofisial yang kembali dinyatakan positif Covid-19 jelang bergulirnya kompetisi setelah berbagai upaya yang sudah kami lakukan hingga sejauh ini. Tentu ini menjadi tugas kami untuk memecahkan berbagai masalah dalam mengatasi hal ini (penyebaran Covid-19)," lanjut Masters setelah mendcengar bertambahnya satu pemain Liga Primer yang dinyatakan positif Covid-19,
Sebelumnya, pihak Tottenham Hotspur mengumumkan jika salah satu pemainnya dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani serangkaian tes tahap kelima terhadap 1.197 orang yang terdiri dari pemain dan staf klub Liga Primer Inggris,
Meski demikian, pihak klub tidak menyebutkan nama pemain yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut, mengingat sang pemain tidak menunjukkan gejala apa pun.
Dengan ditemukannya 1 orang positif baru, maka kini sudah ada 13 orang yang positif, terdiri atas pemain dan staf di Liga Primer.
"Ditemukan satu hasil positif dalam tahap kelima tes Covid-19 yang dilakukan awal pekan ini. Sebanyak 1.197 orang telah menjalani tes tahap kelima ini. Namun demi menjaga kerahasiaan medis, nama orang yang terinfeksi itu tidak kami diumumkan," bunyi pernyataan pihak klub, seperti dilansir Reuters. (junius/win)