JAKARTA - Sebanyak 15 toko mainan di Pasar Gembrong, Jatinegara, Jakarta Timur, ditutup petugas satpol PP, Selasa (2/6/2020). Tindakan tegas itu diambil petugas karena mereka masih nekat berjualan meski sebelumnya telah dilarang, dan disegel.
Kasatpol PP Kecamatan Jatinegara, Sadikin mengatakan, tindakan tegas itu diambil pihaknya karena para pedagang masih membandel. Dimana mereka masih tetap berjualan di tengah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
"Sudah diingatkan, kami segel, mereka tetap tak mengindahkan, makanya kami beri tindakan tegas," katanya, Selasa (2/6).
Dikatakan Sadikin, selain menutup toko mainan, pihaknya juga akan memberikan denda bagi mereka. Pasalnya, toko mainan bukan termasuk kategori bidang usaha yang dikecualikan selama PSBB.
"Nilai dendanya bervariasi, mulai dari Rp5 juta sampai Rp10 juta. Ini sesuai dengan peraturan gubernur DKI," ujarnya.
Toko yang ditutup itu, sambung Sadikin, baru dapat kembali buka setelah masa PSBB berakhir 4 Juni mendatang. Dan bila mereka yang ditutup masih saja membandel, dengan kembali membuka tokonya, pihak satpol PP akan mencabut izin usahanya.
"Semuanya kami tindak agar tak ada lagi kerumunan untuk mencegah penyebaran Covid 19," ungkap Sadikin.
Sebelumnya diberitakan, sejumlah toko mainan di Pasar Gembrong, Jatinegara, diberi sangsi tegas oleh petugas satpol PP Jakarta Timur, Selasa (5/5). Toko yang masih buka ditengah penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) langsung disegel petugas.
Saat ditindak petugas, sempat terjadi aksi protes dilontarkan para para pedagang. Mereka mengaku belum mendapat surat teguran sehingga tak bisa langsung diberi tindakan segel. "Kita selama ini nggak pernah dapat surat teguran, kenapa langsung main segel saja," kata Ardi Praseno, 39, salah seorang pedagang, Selasa (5/5).
Namun protes yang disampaikan pedagang tak membuahkan hasil. Pasalnya, petugas tetap melalukan penyegelan toko-toko mainan yang masih tetap buka itu. "Kita tahu sekarang ini sedang ada PSBB, cuma kalau nggak jualan mau makan apa?," ujar Ardi. (Ifand/win)