SIDOARJO - Kampung Tangguh semakin bergelora di sejumlah wilayah pedesaan Kabupaten Sidoarjo. Kali ini, warga Dusun Semampir, Desa Sidorejo, Kec. Krian, Kab. Sidoarjo, mendeklarasikan desanya sebagai kampung tangguh.
Kampung tangguh tersebut diterapkan sebagai upaya pemberdayaan masyarakat dan ketahanan menghadapi Pandemi Covid-19. Di Dusun Semampir tersebut dilengkapi fasilitas isolasi untuk umum. Kemudian ada 6 bed berjajajar rapi dengan menggunakan atap tenda.
Dusun ini semakin hidup, lantaran ada giat pertanian, peternakan, serta perdangan. Apalagi dusun ini bersebelahan dengan Pasar Krisna. Serta didukung sarana penunjang mobil ambulance siaga jika terjadi tindakan darurat.
Hadir dalam deklarasi kampung tangguh tersebut adalah Plt. Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin, Danrem 084/Bhaskara Jaya Brigadir Jenderal TNI Herman Hidayat Eko Atmojo, Kapolresta Sidoarjo Kombes Sumardji, Dandim 0816 Sidoarjo Letkol Inf. M. Iswan Nusi, Kepala kejaksaan Negeri Sidoarjo Setiawan Budi Cahyono, serta Forkopimka Kecamatan Krian.
Dalam kesempatan ini, juga dilakukan penanaman padi bersama sebagai wujud kesiapan warga guna ketahanan pangan. Penanaman padi dilakukan oleh Plt. Bupati Sidoarjo, Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kapolresta Sidoarjo, dan Kajari Sidoarjo.
“Tidak lain adalah betul-betul ada edukasi di desa, ada filterisasi di desa, ada kewenangan di desa, di RT dan RW. Kalau semua berbasis desa, semua masyarakat teredukasi, masyarakat diajak (dipaksa) untuk berkehidupan yang baik, sehat, benar, insya Allah kehidupan new normal bisa dilaksanakan," kata Plt. Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin.
Danrem 084/Bhaskara Jaya Brigadir Jenderal TNI Herman Hidayat Eko Atmojo mengatakan, pihaknya mendukung dan mengapresiasi upaya warga dalam membentuk kampung tangguh di wilayahnya, sebagai cara menangkal penyebaran Covid-19.
Tidak hanya bagaimana langkah warga melakukan tindakan bila ada warga yang butuh pertolongan akibat terjangkit Covid-19. Melainkan juga mengedukasi warga di bidang ketahanan pangan dalam jangka panjang kedepan.
Hal senada juga diungkapkan Kapolresta Sidoarjo Kombes Sumardji. Bahwa Polri bersama TNI, selalu siap membantu dan hadir di tengah warga dalam mencegah penyebaran Covid-19. Dalam PSBB tahap tiga yang berbasis desa, bhabinkamtibmas serta babinsa selalu terjun langsung bersama-sama para relawan dan warga, guna mensukseskan Kampung Tangguh Semeru.
"Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, yang mulai banyak terdukasi akan pentingnya keberadaan kampung tangguh semeru. Salah satunya yang ada didalamnya adalah bidang ketahanan pangan, sebagai langkah kemandirian warga bertahan di tengah Pandemi Covid-19," ungkapnya.
Setelah menghadiri peluncuran Kampung Tangguh di Semampir, Krian. Kemudian rombongan meninjau wilayah Desa Wonocolo, Taman, Sidoarjo, yang akan dibentuk kampung tangguh karena di desa ini ditemukan cluster baru penyebaran Covid-19. (ilham/fs)