Tersangka MS Penyebar Video Mesum Mirip Syahrini, Ternyata Penggemar Berat Artis Luna Maya

Kamis 28 Mei 2020, 16:13 WIB
Kabid Humas Polda MJ Kombes Yusri Yunus didampingi Dir Reskrimsus Polda MJ Kombes Roma Hutajulu

Kabid Humas Polda MJ Kombes Yusri Yunus didampingi Dir Reskrimsus Polda MJ Kombes Roma Hutajulu

JAKARTA - Tersangka penyebar video mesum mirip artis Syahrini yaitu MS ternyata ngefans berat dengan artis Luna Maya. MS yang kesehariannya sebagai Ibu Rumah Tangga kecewa hingga benci melihat pemberitaan Syahrini merebut Reino Barrack dari Luna Maya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, publik figur yang digemari tersangka adalah Luna Maya. Tersangka mengaku benci dan sakit hati, karena Syahrini merebut Reino Barrack, dari Luna Maya.

Reino Barrack dan Luna Maya diketahui sempat berpacaran cukup lama. Namun akhirnya Reino jatuh kepelukan Syahrini hingga keduanya menikah di Negeri Sakura Jepang.

"Soal ini sudah banyak beredar. Dan ibu Syahrini ini dianggap pelaku, telah merebut orang dekat publik figur yang digemarinya.Jadi timbul kebencian dan untuk membalaskan sakit hati publik figur, yang dia ngefans itu," tukas Yusri, Kamis (28/5/2020)

Meski begitu, Yusri memastikan bahwa tersangka tidak disuruh oleh orang lain atau publik figur yang digemarinya, dalam kasus ini. 

Motif kedua tersangka adalah ekonomi, yakni untuk memperbanyak followers akun instagramnya @danunyinyir99, sehingga tersangka diendorse oleh banyak pihak dan dibayar. 

Subdit Siber Krim Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya masih memburu satu tersangka lain pemilik akun @rumpi.manja.official, yang dibeli dari M pada 2019 lalu. Dari hasil penyelidikan polisi kini mengejar pelaku tersebut di daerah Bali. (ilham/win)

 

 

Berita Terkait
News Update