Kasus Positif COVID-19 di Kota Serang Bertambah

Rabu 27 Mei 2020, 00:25 WIB
Tim medis saat menjemput salah seorang warga di kelurahan kagungan setelah dinyatakan positif terpapar COVID-19. (ist)

Tim medis saat menjemput salah seorang warga di kelurahan kagungan setelah dinyatakan positif terpapar COVID-19. (ist)

SERANG  - Pasca Hari Raya Idul Fitri, kasus Positif COVID-19 di Kota Serang bergerak naik. Setelah 8 kasus sebelumnya, kini kasus positif di Kota Serang bertambah menjadi 9 kasus.

Kasus terbaru Positif COVID-9, terkonfirmasi atas nama SJ, 39, yang merupakan warga Kelurahan Kagungan, Kecamatan Serang, yang kontak erat dengan suami yang merupakan karyawan PT PEMI, Balaraja, Kabupaten Tangerang.

"Kontak erat dengan suami yang bekerja di PT. P dan dinyatakan reaktif dalam 2 kali rapid test. Setelah dilakukan pemeriksaan PCR pada 8 Mei 2020 dan hasil keluar pada 23 Mei 2020 dengan hasil Positif COVID-19.bSaat ini, pasien sudah dirujuk ke Rumah Sakit Umum (RSU) Banten," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Serang, Hari W Pamungkas kepada wartawan, Selasa (26/5/2020).

Setelah dilakukan rapid test dan swab pada 8 Mei 2020, anggota keluarga seperti suami dan keluarga yang lainnya hasilnya negatif. "Hanya istrinya saja. Di rumah itu ada suami, anak 3 dan mertua 1 orang," kata Hari.

Sebelumnya, pasien SJ berstatus orang tanpa gejala (OTG). "Kalo tracing wilayah sekitar sudah dilakukan pada saat pengambilan swab 8 Mei 2020."

Laporan dari lapangan, warga dan tetangga pasien memberikan dukungan dan tepuk tangan ketika pasien dijemput oleh pihak RSUD Banten. Tetangga pasien memberikan semangat agar pasien lekas pulih dari COVID-19. (haryono/fs)

 

 

 

News Update