Nonton Aksi Balap Liar, 7 Orang Diamankan Polsek Kembangan

Jumat 15 Mei 2020, 12:25 WIB
ujuh orang diamankan saat menonton balap liar di kawasan Kembangan Jakarta Barat, Kamis dini hari (14/5/2020). (Instagram info.jakartabarat)

ujuh orang diamankan saat menonton balap liar di kawasan Kembangan Jakarta Barat, Kamis dini hari (14/5/2020). (Instagram info.jakartabarat)

JAKARTA - Sejumlah remaja memanfaatkan situasi jalan yang sepi untuk menggelar aksi balap liar di  Kawasan CNI Puri Indah dan Jalan Kawan Lama, Kembangan, Jakarta Barat. Aksi balap liar ini umumnya dilakukan malam hari hingga menjelang sahur.

Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Niko Purba mengatakan, sebanyak tujuh orang diamankan oleh pihaknya. Ketujuh orang itu merupakan penonton aksi balap liar di kawasan tersebut.

Ketujuh orang itu pun dibawa ke Polsek Kembangan untuk diperiksa. Dua dari tujuh orang yang sempat diamankan itu diketahui merupakan perempuan.

"Kita sempat bawa ke Polsek. Dua orang perempuan itu ada di dalam mobil. Menurut keterangan, mereka hanya menonton saja," ujar Niko saat dikonfirmasi, Jumat (15/5/2020).

Kepada polisi,  ketujuh orang itu mengaku mengetahui adanya aksi balap liar itu dari akun media sosial. Selanjutnya, mereka pun berangkat untuk menyaksikan balapan liar tersebut.

Niko menyebut, kebanyakan dari mereka merupakan warga Bekasi, sedangkan warga Jakarta Barat hanya satu orang.

"Mereka ngakunya tahu dari medsos terus datang ke lokasi buat nonton, padahal mereka ini orang Bekasi sama dari Jakarta Timur," kata Niko. “Mereka mengaku sudah sering nonton a. Biasanya di Cikarang, terus di Pondok Indah juga pernah. Jadi yang kira-kira ada balap liar ya mereka datang buat nonton.”

Kini, ketujuh orang itu telah dipulangkan. Pasalnya, mereka tidak kedapatan membawa senjata tajam maupun narkoba.

"Sudah kami pulangkan. Kita lakukan pembinaan dan imbauan supaya jangan mengulang lagi," tandas Niko. (firda/tri)

Berita Terkait
News Update