Standar Cuci Tangan di Era Pandemik Covid-19

Rabu 29 Apr 2020, 07:00 WIB
Dr. Andrianto Purnawan SpBS   (Ketua Tim Pelaksana Percepatan Partispasi Masyarakat Penanganan Pandemi Covid PB IDI)

Dr. Andrianto Purnawan SpBS (Ketua Tim Pelaksana Percepatan Partispasi Masyarakat Penanganan Pandemi Covid PB IDI)

e. Setelah kontak dengan benda di sekitar pasien atau peralatan medis yang dipakai pasien

f. Setelah melepas sarung tangan steril atau tidak steril

4. Bagi tenaga medis sebaiknya mencuci tangan dengan handrub beralkohol atau dengan air dan sabun saat akan memberikan obat atau makanan kepada pasien

5. Sabun dan handrub beralkohol tidak boleh digunakan secara bersamaan.

Teknik mencuci tangan:

​​​1. Oleskan handrub beralkohol secukupnya di seluruh permukaan tangan. Gosok sampai kering. Teknik cuci tangannya dengan 6 langkah teknik cuci tangan.

2. Saat mencuci tangan dengan sabun dan air, oleskan sabun membasahi semua permukaan tangan, lalu bilas dengan air dan keringkan sampai tangan bersih. Pakailah air bersih mengalir dan hindari penggunaan air panas secara terus menerus karena akan meningkatkan risiko peradangan pada kulit ( dermatitis). Pastikan handuk tidak digunakan berkali-kali dan tidak digunakan oleh lebih dari satu orang atau digunakan oleh banyak orang.

3. Semua bentuk sabun bisa digunakan baik cair, batangan, ataupun serbuk.

Demikianlah panduan praktis tentang bagaimana mencuci tangan dengan benar menurut WHO. 

Semoga di era pandemik Covid-19 ini, kita berlatih mencuci tangan dengan benar sehingga bisa terhindar dari segala penularan penyakit melalui tangan.

News Update