Liga Belanda Resmi Dihentikan Tanpa Juara, Degradasi & Promosi

Minggu 26 Apr 2020, 01:45 WIB
Ilustrasi. (knvb.com)

Ilustrasi. (knvb.com)

BELANDA - Seluruh kompetisi sepak bola di Belanda, termasuk Eredivisie musim ini resmi dihentikan alias tidak akan berlanjut lagi, tanpa adanya juara, degradasi, dan promosi. Keputusan itu disepakati seluruh klub dan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) dalam sebuah rapat melalui telekonferensi, Jumat (24/4/2020) waktu setempat.

Sebelum kompetisi resmi dihentikan, Ajax Amsterdam dan AZ Alkmaar memimpin klasemen Eredivisie dengan sembilan laga tersisa. Dengan total 56 poin, Ajax hanya unggul produktivitas gol dari AZ yang memepet di posisi kedua. Kedua tim unggul empat poin dari Feyenoord di urutan ketiga, disusul PSV Eindhoven (49) dan Willem II (44). Dengan jarak yang tidak terlalu jauh di jajaran papan atas, Eredivisie musim ini pun resmi dihentikan tanpa adanya juara.

Menanggapi kenyataan itu, CEO Ajax Edwin van der Sar mengaku cukup berat menerimanya. "Sebagai pemain dan sebuah klub, adalah hal wajar untuk menginginkan gelar juara. Anda ingin menunjukkan itu di lapangan dan kami telah memuncaki klasemen selama ini. Jelas terasa berat saat Anda tidak dinyatakan sebagai juara, tapi dalam situasi seperti ini hal itu mungkin bisa dimengerti. Ada lebih banyak hal penting saat ini ketimbang sepak bola," ungkapnya.

Namun KNVB memutuskan Ajax langsung melaju ke babak play off Liga Champions, sementara AZ bermain di babak kualifikasi kedua Liga Champions. Sedangkan Feyenoord langsung masuk ke babak grup Liga Eropa UEFA, sementara PSV dan Willem II harus melewati fase kualifikasi kedua Liga Eropa. 

Selain jatah bermain di Eropa, KNVB juga meniadakan degradasi Eredivisie musim ini dan promosi untuk musim depan. Diketahui, kompetisi sepakbola di Belanda menjadi yang pertama resmi rihentikan di Eropa, akibat pandemi virus Corona atau Covid-19.

Besar kemungkinan kompetisi Serie A Italia, La Liga Spanyol, Bundesliga Jerman, dan Ligue 1 Prancis juga akan membuat keputusan yang sama seperti KNVB. (junius/ys)

News Update