SENEN – Ditengah merebaknya wabah virus Covid-19. Siswa Sespimen Polri memberi bantuan sosial berupa sembako ke panti asuhan Muslim di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat, Senin (20/4/20) siang.
"Bantuan yang diberikan para siswa Sespimen Polri angkatan ke 60 yang diwakili oleh, Kompol Isharyadi dan Kompol M Safei berupa nasi kotak dan uang tunai Rp 10 juta, yang diterima pimpinan panti Ny Nurkemala Hati," ujar Japolsek Senen Kompol Ewo Samono.
Bantuan yang diberikan parasiswa Sespinen Polri merupakan kepedulian anggora kepolisian akibat merebaknya virus Corona, yang mematikan itu.
Kompol M Safei yang pernah menjabat sebagai Kapolsek Senen bersama rekannya segera menggalang untuk memberi bantuan ke panti asuhan.
Sebelum bantuan diberikan terlebih dulu panti dilakukan penyemprotan disinfektan untuk membasmi virus Covid-19. "Semoga bantuan ini bermanfaat dan jangan dilihat isinya," ujar Kapolsek Senen Kompol Ewo Samono. (silaen/tri)