DEPOK - Hari ini, Rabu (15/4/2020) adalah hari pertama pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di Bogor. Tempat-tempat yang menjadi perbatasan dengan daerah ini pun dijaga ketat demi menekan penyebaran virus Corona (Covid-19) yang mewabah.
Pemantauan Poskota.id, calon penumpang di Stasiun Citayam menjaga jarak satu sama lain. Ini dilakukan mulai sebelum memasuki area stasiun hingga ketika menunggu di peron.
Sejumlah petugas juga tak henti mengingatkan agar penumpang mengenakan masker, juga menjara jarak minimal satu meter dengan orang terdekat. "Jaga, jangan rapat-rapat," ujar satu petugas meminta mundur calon penumpang yang antre untuk tak kartu.
Jimmy, warga, mengatakan sebelum diberlakukan PSBB sudah ada pengaturan serupa. "Kan memang sudah lama kita diingatkan untuk jaga jarak sama pakai masker," kata pegawai di kawasan Juanda, Jakarta Pusat, ini. "Tapi memang sekarang lebih ketat lagi. Bagus deh."
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mulai hari ini memberlakukan PSBB di lima daerah, yakni Kabupaten dan Kota Bogor, Depok, serta Kabupaten dan Kota Bekasi.
Sedikitnya 1.000 petugas pun disebar. Mereka bersiaa di cek poin di perbatasan dengan daerah lain. (edy/yp)