Jokowi Minta alternatif Pengganti Hari Libur Lebaran 

Kamis 02 Apr 2020, 11:00 WIB
Presiden Joko Widodo.(ikbal)

Presiden Joko Widodo.(ikbal)

JAKARTA –  Presiden Joko Widodo memerintahkan jajarannya untuk menyiapkan skenario secara komprehensif dalam mengantisipasi mudik di tengah wabah Covid-19. 

Dalam rapat terbatas (ratas) bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin serta sejumlah menteri dan kepala daerah, Jokowi meminta disiapkan alternatif bagi masyarakat. Dia mengatakan alternatif mengganti hari libur nasional Idul Fitri tahun 2020 di hari lain. 

"Saya melihat mungkin untuk mudik ini dalam rangka menenangkan masyarakat mungkin alternatif mengganti hari libur nasional di lain hari untuk hari raya ini mungkin bisa dibicarakan," ujarnya dalam ratas yang disiarkan melalui chanel Youtube milik Sekretariat Kabinet, Kamis (2/4/2020). 

Selain mengganti hari libur Idul Fitri, Presiden juga meminta disiapkan fasilitas mudik bagi masyarakat di hari pengganti yang sudah ditentukan. Fasilitas wisata didaerah juga dipertimbangkan untuk digratiskan.       

"Kedua untuk memberikan fasilitas arus mudik bagi hari pengganti tersebut. Kemudian juga bisa menggratiskan tempat-tempat wisata yang dimiliki daerah. Saya kira kalau skenario-skenariontersebut dilakukan bisa memberikan sedikit ketenangan kepada masyarakat," tandasnya. 

Pemerintah mengimbau masyarakat tidak melakukan mudik  Lebaran tahun 2020. Imbauan tersebut disampaikan guna mengurangi penyebaran Covid-19. Dikhawatirkan mobilitas mudik dapat membuat perkembangan virus semakin meluas. (ikbal/tri) 

News Update