Siapkan Simulasi Penutupan Jalan, Polda Metro: Kami Tak Mau Underestimate

Senin 30 Mar 2020, 19:15 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus

JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menegaskan, surat telegram terkait penutupan akses jalan menuju DKI Jakarta hanya untuk simulasi.

Adapun surat telegran itu ditujukan kepada jajaran Polres di wilayah hukum Polda Metro Jaya, dalam rangka rapat koordinasi apabila Jakarta menerapkan Lockdown. Setiap Polres diminta untuk memberikan peta pengamanan tiap daerah yang akan ditutup bila kebijakan itu diberlakukan.

"Intinya polisi enggak mau underestimate ya. Polisi harus siap apapun yang terjadi sampai yang terberat, berdasarkan kebijakan Pemerintah," ujae Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (30/3/2020).

Sejauh ini kata Yusri, kebijakan di Jakarta baru sebatas social distancing dan physical distancing. Meskipun begitu, pihaknya tetap harus menyiapkan diri apabila kebijakan lockdown atau karantina dipilih oleh pemerintah.

"Polisi sudah siap apa dan siapa berbuat apa. Masing-masing polres apa yang harus dia lakukan, di bawah kendali polda, ini lah yang akan kita lakukan dalam simulasi ini," ungkap Yusri.

Tetapi Ia tidak menjelaskan jumlah pintu masuk yang akan ditutup apabila lockdown akhirnya diterapkan di Jakarta. Adapun latihan bentuk simulasi itu tidak digelar di lapangan.

"Simulasi ini kita lakukan di polda bukan di lapangan. Ini makanya kita meminta data masing-masing polres. Dari data polres ini dikumpulkan dan kita rapatkan hari ini," tandas Yusri. (firda/yp)

Berita Terkait

News Update