JAKARTA - Pesinetron Andrea Dian terinfeksi virus Corona. Ia mengungkapkan kebingungannya ketika pertama mengetahuinya.
"Awalnya aku stress dan bingung harus harus ngapain," tulisnya di akun pribadinya di Instagram. "Itu kenapa aku baru bisa berkomunikasi dengan dunia luar sekarang."
Andrea mengaku mengetahui dirinya terinfeksi Covid-19 pada 18 Maret 2020. Itu setelah ia dirawat di sebuah rumah sakit swasta sejak 13 Maret.
Sejak itu, istri pesinetron Garindra Bimo ini pindah ke rumah sakit rujukan pemerintah. Ia diisolasi dalam ruangan bersama lima pasiean lain.
"Dukungan Bimo, keuarga dan management aku bikin aku sekarang lebih tenang. Aku berusaha menjalani masa isolasi ini dengan positif dan semangat," katanya.
Andre kemudian mengingatkan untuk disiplin menjaga diri dari ancaman virus yang mewabah ini. "Untuk teman-teman yang ada di luar, tolong jangan anggap remeh. Pandemi ini nyata dan virusnya ada di sekitar kita," ujarnya. "Ikuti imbauan pemerintah, dan berusaha disiplin. #DiRumahAja, jaga jarak, karantina diri sendiri sesuai arahan."
Baca Juga: Kena Corona, Andrea Dian Ungkap Kondisi Rumah Sakit Tempatnya Dirawat
Andrea mengingatkan bahwa dokter, perawat dan petugas medis juga manusia. "Daya tampung dan kapasitan tenaga kesehatan kita terbatas. Mereka pun berisiko terpapar virus. Saling jaga. Saling Sayang. Kita bisa melewati situasi ini kalau kita bersama-sama peduli," sambungnya.
"Dan ingat walaupun kalian tidak merasa ada gejala Covid-19 seperti demam, batuk, pilek atau sesak nafas, kalian yang imunnya bagus bisa menjadi pembaca ke orang-orang yang kalian cintai," katanya seraya menutup tulisannya dengan nama 'Andrea Bimo'. (yp)