Jakarta Darurat Corona, Pasar di DKI Tetap Beroperasi

Minggu 22 Mar 2020, 19:18 WIB
Ilustrasi.

Ilustrasi.

JAKARTA  - Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin, memastikan seluruh pasar di Jakarta masih tetap beroperasi meski Jakarta ditetapkan sebagai Tanggap Darurat Bencana Covid-19.

Ia memastikan jika ada informasi yang menyebutkan rencana atau imbauan penutupan pasar di Jakarta dalam rangka mencegah penularan virus Corona adalah kabar bohong atau hoaks. "Belum ada penutupan-penutupan pasar sama sekali. (Informasi tersebut) hoaks," kata Arief kepada poskota.id di Jakarta, Minggu (22/3/2020).

Meski masih membuka pasar, namun PD Pasar Jaya selaku BUMD Pemprov DKI Jakarta tetap memberikan catatan atau imbauan kepada seluruh pedagang dan pembeli yang berkegiatan di pasar. Salah satunya dengan meminta tetap menjaga jarak.

"Kita menjalankan social distancing (menjaga jarak) saat ini," ujar Arief.

Selain itu, dalam upaya mencegah penularan virus Corona atau Covid-19 di area pasar, PD Pasar Jaya membagikan masker gratis kepada pengunjung pasar yang memiliki suhu tubuh diatas 38 celcius dan sedang flu atau batuk.

Kemudian, pengambilan pangan bersubsidi di outlet Pasar Jaya diterapkan sistem ganjil genap sesuai nomor terahir pada kartu kesejahteraan (KJP, PPSU, PJLP, KPDJ, KLJ, Kartu Pekerja, Kartu Dasa Wisma PKK, dan kartu Penghuni Rusun) mulai 16 Maret 2020.

"Kami juga melakukan penyemprotan cairan disinfektant di seluruh pasar, menyediakan hand sanitizer 275 galon di seluruh pasar. Bagi pengunjung yang memiliki suhu tubuh diatas 38 derajat celcius tidak diperkenankan masuk baik ke dalam kantor maupun area pasar," tandas Arief. (yendhi/yp)

News Update