BANDUNG – Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah memantau penyebaran virus Covid19 atau Corona di wilayahnya.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, dari data sebaran tersebut mayoritas pemantauan ada di wilayah Jawa Barat yang paling dekat dengan DKI Jakarta, yakni Bogor, Depok dan Bekasi (Bodebek).
"Memang kalau melihat data terakhir, mayoritas di Bodebek, kalau di Jawa Barat. Dari titik-titiknya itu paling banyak mengikuti pola memang episentrumnya ada di Jakarta yang mayoritas akhirnya sebarannya mayoritas di Jabodebek," ujarnya dalam konferensi Pers di Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020).
Pria yang akrab disapa Kang Emil ini menjelaskan dari data tersebut terdapat beberapa titik wilayah yang masih bersih. Namun menurutnya hal itu tidak menjamin wilayah tersebut bebas dari paparan virus.
"Di sebaran itu juga masih terlihat ada yang kosong, alhamdulillah. Tapi ini belum tentu menandakan bahwa belum tentu tidak ada," imbuhnya.
Lebih lanjut dia mengatakan sebaran wilayah tersebut akan disampaikan ke publik siang ini. Dia menyebut langkah tersebut sebagai bentuk transparansi Pemprov Jawa Barat dalam menangani penyebaran virus Corona.
"Kami mencoba transparan kepada masyarakat. Titik itu basisnya kelurahan. Jadi tidak ada yang sifatnya pribadi yang disampaikan karena itu sesuai kode etik. Sehingga nanti para lurah, kepala desa yang datanya ada di sebaran itu melakukan edukasi preventif dan lain-lain," tandas Kang Emil. (ikbal/tri)