JAKARTA - Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) 11 Pegadungan, Kecamatan Kalideres mengajak seluruh siswa untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Upaya ini bertujuan menangkal penularan virus Corona (Covid-19).
"Kami membiasakan para siswa supaya sejak dini menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sebagai bagian dari kebutuhan hidup, agar tubuh tetap sehat dan bugar," kata Kepala SDN Pegadungan 11, Parini, Rabu (11/3/2020).
Ia menyebutkan PHBS rutin dilakukan di lingkungan sekolah tersebut mulai dari hal yang mudah dan sederhana tapi penting, yakni membiasakan mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas. Tersedia 10 wastafel di depan ruang kelas berikut cairan pembersih/antiseptik sehingga memudahkan siswa, guru dan tenaga pendidik agar senantiasa bersih dari berbagai kotoran yang menempel di tangan.
Rajin mencuci tangan bahkan dapat mencegah penularan virus Corona yang di Indonesia kasusnya sudah menimpa 27 orang positif terjamgkit virus asal Wuhan, Cina.
Dalam kaitan pencegahan penyebaran virus corona, Parini memberi penyuluhan kesehatan dengan mengundang tim medis dari puskesmas kecamatan dihadiri kalangan wali murid dan siswa setempat.
Parini menambahkan pihaknya rutin memelihara sanitasi saluran air sekolah, memeriksa makanan di kantin sekolah dari potensi cemaran mikroba, piket harian, dokter kecil. Termasuk pengerahan Jumantik sekolah untuk memburu jentik nyamuk Aedes Aegypti melalui Pemberantasan Sarang Nyamuk dan Jumat Bersih. Berbagai upaya tersebut merupakan bagian dari realisasi PHBS. (rachmi/yp)