Cegah Virus Corona, Penumpang Kapal Eksekutif Bakauheni Diperiksa dengan Thermo Gun

Rabu 11 Mar 2020, 15:55 WIB
Cegah Virus Corona, Penumpang Kapal Eksekutif Bakauheni Diperiksa dengan Thermo Gun.(ist)

Cegah Virus Corona, Penumpang Kapal Eksekutif Bakauheni Diperiksa dengan Thermo Gun.(ist)

LAMPUNG –  PT ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni, melakukan pengawasan dini terhadap penyebaran virus corona yang memiliki sebutan Covid-19 di Lampung. 

Penumpang kapal yang hendak menyeberang melalui terminal eksekutif, akan dilakukan pemeriksaan menggunakan alat pemindai suhu tubuh Thermo Gun ‘Pistol’ dengan sensor infrared dan juga diberikan masker. 

Alat Thermo Gun yang berbentuk seperti pistol tersebut, sama dengan Thermal Scanner yang digunakan untuk pendeteksi dini kondisi suhu tubuh. 

Hanya saja, alat Thermo Gun penggunaannya lebih sederhana karena ukurannya yang bisa digenggam dan mudah dibawa kemana-mana serta dapat digunakan untuk memeriksa suhu tubuh secara perorangan.

Pengecekan terhadap penumpang kapal, dilakukan oleh petugas PT ASDP cabang Bakauheni dengan mengarahkan Thermo Gun ke bagian dahi calon penumpang. Pengguna Thermo Gun berdiri sedekat mungkin dengan objek, maka sensor infrared akan mendeteksi kondisi suhu tubuh penumpang yang akan terbaca pada alat Thermal Gun tersebut.

“Pemeriksaan suhu tubuh penumpang menggunakan alat Thermo Gun dan membagikan masker kepada penumpang, sudah dilakukan di terminal eksekutif sejak lima hari lalu,” kata Humas PT ASDP cabang Bakauheni, Saifulahil Maslul Harahap, pada  Selasa (10/3/2020).

Saiful mengatakan, pencegahan penyebaran virus corona melalui pengecekan suhu tubuh menggunakan alat pemindai suhu tubuh Thermo Gun ‘Pistol’, penempatan cairan pencuci tangan serta membagikan masker yang dilakukan pihaknya kepada penumpang yang menggunakan dermaga eksekutif.

“ini merupakan langkah nyata kami (PT ASDP) untuk melakukan pencegahan dan pengawasan dini terhadap penyebaran virus corona melalui penyeberangan Bakauheni,”ungkapnya.

Untuk sementara ini, pemindai suhu tubuh penumpang tersebut baru dilakukan terhadap penumpang kapal khususnya di terminal eksekutif. 

“Ada dua alat Thermo Gun yang disiapkan di terminal eksekutif Pelabuhan Bakauheni, pemeriksaan suhu tubuh penumpang dilakukan oleh petugas KKP Kelas 1 Panjang wilayah kerja Bakauheni,”ucapnya.

Saiful mengutarakan, PT ASDP selaku pengelola pelayanan penyeberangan Pelabuhan Bakauheni-Merak, berencana akan menambah alat Thermo Gun tersebut dan berkoordinasi dengan KKP Kelas 1 Panjang wilayah kerja Bakauheni. Hal tersebut dilakukan, untuk melengkapi pemeriksaan penumpang pada penyeberangan di dermaga regular yang saat ini belum ada.

News Update