Diduga Positif Terpapar Virus Corona, 4 Orang Dirawat di RSPI Sulianti Saroso

Jumat 06 Mar 2020, 14:42 WIB

JAKARTA – Empat orang WNI diduga positif terpapar virus corona (Covid-19),  karena tertular oleh pasien positif corona yang dirawat di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta.

Juru bicara Pemerintah Penanganan Corona Achmad Yurianto di Kantor Presiden mengungkapkan,  keempat orang ini kontak langsung dengan pasien saat di lokasi dansa.

"Ke empat orang ini diduga punya kontak keras dengan kasus pertama, yang sudah kami umumkan beberapa waktu lalu dari sebuah perkumpulan," kata Juru Bicara Pemerintah Penanganan Corona Achmad Yurianto di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (6/3/2020).

Empat orang tersebut, lanjutnya, saat ini  sudah di observasi dirumah sakit. Hasilnya, akan diungkap sore nanti apakah mereka betul-betul tertular corona atau tidak.

"Untuk empat orang yang kita duga kuat ini suspect positif. Untuk hasil lab, nanti sore juga sudah datang," ucap Yuri.

Kondisi keempat orang tersebut, kata Yuri, masih stabil namun batuk dan pilek. Ada beberapa juga yang suhu tubuhnya 37,6.

"Artinya masih agak demam. Ini akan kita lanjutkan pengawaannya," kata Yuri.(tri)

News Update