Diancam Dibunuh dengan Gergaji, Remaja 16 Tahun 'Digilir' 3 Temannya

Minggu 01 Mar 2020, 17:26 WIB
ilustrasi

ilustrasi

SEMARANG –  Diancam akan dibunuh dengan gergaji, remaja ABG di Semarang digilir tiga rekannya sendiri di sebuah rumah kosong .

Korban berusia 16 tahun, warga Pedurungan Semarang digilir tiga pemuda di sebuah rumah kosong di Kawasan Jalan Sendangasari, Kelurahan Sendangguwo, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang.

Kapoksek Tembalang, Kompol Budi Rahmadi mengatakan,  peristiwa mengenaskan yang dialami korban terjadi pada Senin (24/2/2020) sekira pukul 00.30 WIB.

"Korban digilir oleh ketiga rekannya yang berada dalam pengaruh minuman keras, ujarnya, Minggu(1/3/2020) .

Pelaku  adalah MR (17), ME (18), dan Pendi (35). Mereka bertiga merupakan warga Sendangguwo, Tembalang.

"Ketiganya mengancam akan membunuh korban menggunakan gergaji apabila tidak mau menuruti keinginannya,”ungkap Kapolsek .

Disebutkan , peristiwa naas tersebut bermula saat korban tengah berada di rumah kos pacarnya. Di depan kos, ketiga pelaku tengah berpesta miras.Salah satu pelaku yakni Pendi, merupakan tetangga kos pacar korban.

Pesta miras itu mulai berlangsung pada Minggu (23/2/2020) sekira pukul 23.10 WIB.

Namun saat dinihari pesta miras berpindah tempat di sebuah rumah kosong.Saat itu Pendi dan dua rekan lainnya mengajak korban.

"Korban  sudah sejak awal diancam supaya mau ikut dengan mereka bertiga,” kata Kompol Budi.

Di dalam rumah kosong itulah akhirnya  korban diperkosa secara bergiliran .

Senin harinya korban melaporkan kejadian yang dialaminya kepada orang tuanya . Sontak orang tua korban kaget dan melapor ke Polsek Tembalang .

Usai menerima laporan, Unit Reskrim Polsek Tembalang bergerak cepat dan berhasil menangkap dua pelaku . Kanit Reskrim Polsek Tembalang, Iptu Slamet Widodo mengungkapkan, dua pelaku yang ditangkap lebih dulu adalah MR dan ME. Sedangkan Pendi yang menjadi otak kejadian tersebut kabur dan masih buron .(Suatmadji/tri) .

News Update