JAKARTA - Sejumlah perjalanan kereta rel listrik (KRL) jurusan Bogor/ Depok - Jakarta Kota, Bogor - Angke/ Jatinegara hanya sampai Stasiun Manggarai, Selasa (25/02/2020). Kondisi tersebut, dikarenakan adanya genangan yang merendam sejumlah rel di beberapa lokasi.
Beberapa penumpang pun banyak kecewa, terlebih pada saat di stasiun pemberangkatan tidak ada informasi mengenai hal tersebut.
"Tadi informasinya kereta sampai Kota, tapi kenapa malah hanya sampai Manggarai. Ini bagaimana sih informasinya, gak tau apa kalau lagi buru-buru," keluh Pedro, salah seorang penumpang KRL.
Meski banyak penumpang kecewa karena perjalannya tidak sampai tujuan, namun mereka akhirnya terpaksa turun . Kemudian, banyak yang melanjutkan perjalannya menggunakan kendaraan umum lainnya dari Stasiun Manggarai.
Sementara itu, kekecewaan penumpang sangat beralasan. Pasalnya, sebagaimana juga yang Poskota.id alami selama di perjalanan hingga Stasiun Cawang, petugas informasi di dalam kereta masih memberitahu bahwa KRL berakhir di Stasiun Jakarta Kota.
Vice Presiden Corporate Communication PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Anne Purba mengatakan, beberapa genangan mengakibatkan perjalanan kereta tidak dapat dilalui lintasan antara Kampung Bandan - Stasiun Kemayoran , dan di Stasiun Sudirman. (deny/ys)