JAKARTA - Sedikitnya 95 personel gabungan dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Kecamatan Kebon Jeruk, dan ASN Kelurahan Kedoya Utara, kompak bersama warga saat gerebek sampah di Sunrise Garden di RT 01 dan Rt 05- RW 05 Kedoya Utara, Jakarta Barat.
Camat Kebon Jeruk, Saumun mengapresiasi warga di perumahan tersebut yang tetap peduli terhadap lingkungan dengan rutin melakukan aksi bersih-bersih setiap Minggu pagi.
"Gotong royong saat kerja bakti merupakan tradisi leluhur yang sarat dengan nilai-nilai kearifan lokal yang harus dilestarikan dalam masyarakat kita," kata Saumun didampingi Kasie Ekbang Kecamatan Kebon Jeruk, Hasbulloh dan Kasatpel Lingkungan Hidup Kecamatan Kebon Jeruk, Kusno, Minggu (23/2/2020).
Ketua RW 05 Kedoya Utara, L. Hermawan Suhartono sependapat dengan Camat Kebon Jeruk. Menurutnya meski hidup di kota megapolitan dan sehari-harinya sibuk dengan berbagai aktivitas, sejatinya tradisi kerja bakti lingkungan tetap menjadi bagian kehidupan masyarakat.
"Melalui kerja bakti, selain bersama-sama menjaga lingkungan, hal utama dapat mempererat persaudaraan antar warga dan menjalin sinergitas warga dengan birokrat," tandas tokoh warga ini.
Ikut serta dalam bersih-bersih lingkungan tersebut para pengurus RT dan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK).
Kasie Ekbang Kelurahan Kedoya Utara, Ahmad Sajari mewakili Lurah Kedoya Utara, Tubagus Masarul menjelaskan gerebek sampah melibatkan 95 orang di antaranya kalangan ASN Kecamatan Kebon Jeruk, ASN Kelurahan Kedoya Utara, para warga dan dibantu pasukan oranye (PPSU).
"Hasil kerja bakti sedikitnya 16 meter kubik sampah diangkut untuk langsung dibuang ke Bantar Gebang," kata Ahmad. (rachmi/yp)