JAKARTA – Ashraf Sinclair, meninggal dunia pada Selasa (18/2/2020) subuh akibat serangan jantung.
Pemakaman suami Bunga Citra Lestari ini, rencananya akan dilakukan di San Diego Hills.
Saat ini keluarga Ashraf dari Malaysia sedang dalam perjalanan menuju Indonesia.
"Keluarga masih di jalan, masih flight," kata manajer Bunga Citra Lestari, di rumah duka kawasan Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Selasa (18/2/2020).
(Baca: Suami Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair Meninggal Dunia)
Seperti diketahui, Ashraf dan BCL menikah pada 8 November 2008. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai seorang putra, yang diberi nama Noah. (*/mb)