DEPOK - Puluhan petugas dari dua regu Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) dikerahkan membersihkan tumpukan sampah di dua sungai atau kali cabang timur (KTC) yaitu KCT Simpang Lima dan KCT Tanah Baru, Kecamatan Beji, Depok.
"Tim satgas DPUPR dikerahkan karena tumpukan sampah cukup banyak dan dikhawatirkan menyumbat saluran air di dua kali tersebut," ujar Kepala DPUPR Kota Depok, Dadan Rustandi didampingi Kepala Bidang Kebersihan, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Depok, Ijay Gumilar, Sabtu (15/2/2020).
Mereka dikerahkan untuk membersihkan KCT Simpang Lima dan Tanah Baru sejak beberapa hari belakangan setelah adanya keluhan sejumlah warga di dua sungai itu, termasuk pemantauan langsung tim Satgas DPUPR Depok yang berkeliling.
Walaupun tidak secara langsung dapat dibersihkan semua, namun pihaknya tetap terus berupaya melakukan pembersihan sampah setiap harinya. "Kami juga menyediakan dua unit truk untuk mengangkut sampah ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung," katanya.
Ijay Gumilar menambahkan, pihaknya juga terlibat dalam penaganan sampah di dua sungai itu bahkan dalam satu hari anggotanya yang dikerahkan berhasil mengangkut sampah sekitar 10 ton dalam beberapa hari ini.
Untuk itu, dirinya juga meminta masyarakat agar meningkatkan kepeduliannya terhadap lingkungan. Yaitu dengan tidak membuang sampah ke sungai.
“Memastikan saluran kali tidak tersumbat, memang menjadi tugas kami. Tapi, kami juga minta masyarakat lebih memahami akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya karena jika banjir, mereka juga yang akan terkena imbasnya. Mudah-mudahan perilaku masyarakat bisa berubah,” katanya. (anton/ys)