Hailey Baldwin Puji Justin Bieber Adalah Pria Luar Biasa

Kamis 06 Feb 2020, 12:20 WIB
Justin Bieber bersama sang istri hailey Baldwin. (ist/instagram)

Justin Bieber bersama sang istri hailey Baldwin. (ist/instagram)

AMERIKA – Hailey Baldwin tak hentinya memuji sang suami,Justin Bieber, saat diwawancara majalah Elle. Ia menyebut Justin sebagai pria luar biasa.

"Dia adalah seseorang yang selalu aku pedulikan dan cintai dengan sangat mendalam. Jelas, itu butuh usaha dan melewati berbagai hal di antara kami berdua, tapi itu semua sangat berharga,” ujar Hailey seperti dikutip AceShowbiz, Kamis (6/2/2020).

"Dia pria yang luar biasa, luar biasa, dan pasangan yang begitu tepat untuk menjalani hidup bersama. Tidak ada orang lain yang ingin kuhabiskan seumur hidup bersamanya kecuali dia. Jadi, aku beruntung,” lanjutnya.

Namun, semuanya belum sepenuhnya mulus untuk pasangan ini. Belum lama, Justin mengungkapkan bahwa dia menderita penyakit Lyme dan mono, dan Hailey merasa sulit melihat suaminya mengalami masa sulit dengan kesehatannya.

"Dia benar-benar sakit. Dia menderita penyakit Lyme, dan dia berurusan dengan banyak hal medis. Dan itu sulit, karena semua orang dari luar bersikap sangat kejam dan menghakimi, mengatakan dia terlihat seperti sedang menggunakan narkoba, mengatakan betapa tidak sehatnya dia, ketika sebenarnya, dia tidak sehat dan kami tidak tahu mengapa,” jelas Hailey. (mb)

 

Berita Terkait
News Update