Kios Terbakar, 8 Penghuni Berjuang Selamatkan Diri Lewat Tiang Listrik

Senin 03 Feb 2020, 17:26 WIB
Kondisi kios Anugerah Jaya Abadi di Jalan Raya RE Martadinata, Pondok Cabe Udik, Pamulang.  (anton)

Kondisi kios Anugerah Jaya Abadi di Jalan Raya RE Martadinata, Pondok Cabe Udik, Pamulang. (anton)

TANGSEL - Delapan orang penghuni kios kelontong Anugerah Jaya Abadi, di Jalan  Raya RE Martadinata, Kelurahan Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), terpaksa turun merosot melalui tiang telepon dan tiang listrik yang ada di depan kios saat musibah kebakaran terjadi.

"Ada delapan orang penghuni saat musibah kebakaran terjadi di kios kelontong Anugerah Jaya Abadi sekitar pukul 03:00 dini hari dan ketika itu mereka tengah tidur di lantai dua, " kata Kepala Pemadam Kebakaran (Damkar) Tangsel, Uci Sanusi, Senin (3/2/2020).

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Namun seluruh barang jualan kebutuhan pokok dan barang lainnya ludes dilalap si jago merah. Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

'Warga sekitar saat melihat kejadian memang mencoba membantu memadamkan api namun api semakin membesar hingga warga kesulitan memadamkan api," sambungnya.

Menurut dia, saat api membesar dan penuh asap penghuni yang tertidur pulas sebanyak delapan orang mendadak panik berhaburan keluar tapi tidak bisa melalui pintu bawah. 

"Mereka terpaksa menjebol jendela di lantai dua dan bergantian turun merosot melalui tiang telepon dan listrik di dekat rumah, " tuturnya. "Alhamdulillah selamat ada 8 orang, menyelematkan diri turun lewat tiang telfon dan tiang listrik." 

Dugaan sementara asal api berasal korsleting arus pendek hingga terjadi ledakan panel listrik. Ada 12 unit mobil Damkar Kota Tangsel dibantu enam unit Damkar dari Depok dan berhasil dipadamkan sekitar pukul 06:00. (anton/ys)

News Update