JAKARTA - Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Barat berkolaborasi dengan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI melayani pencetakan KTP elektronik di kawasan Kedoya Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk.
"Kami berkolaborasi dengan Dirjen Dukcapil Kemendagri melalui layanan jemput bola administrasi kependudukan dan catatan sipil kepada masyarakat di Kedoya Selatan," kata Kepala Sudin Dukcapil Jakbar, Rosyik Muhammad, Selasa (21/1/2020).
Menurut Rosyik, pihaknya melayani pencetakan KTP el khusus warga DKI Jakarta, sedangkan untuk warga di luar Jakarta dilakukan petugas Dirjen Dukcapil Kemendagri.
Penanggungjawab Dirjen Dukcapil Provinsi DKI Jakarta, Shanti menjelaskan layanan tersebut berlangsung hanya satu hari bertujuan membantu para karyawan dan warga sekitar yang terkena banjir dalam mengurus dokumen dukcapil.
Dalam kegiatan tersebut, kolaborasi petugas melayani sekitar 100 layanan administrasi dukcapil, termasuk di antaranya pencetakan KTP el.
"Saya mengapresiasi pelayanan Sudin Dukcapil Jakarta Barat yang responsif dan gerak cepat membantu warga korban banjir dengan layanan jemput bola dan membentuk posko-posko di RW," ungkap Shanti. (rachmi/yp)