Hiruk Pikuk Zaman Now

Jumat 17 Jan 2020, 07:50 WIB

ENTAH  apa sebutan yang paling pas buat dunia di zaman now. Dunia semakin gila, semakin edan? Atau apa. Ketika dunia sekarang ini dipenuhi dengan hiruk pikuk kehebohan dan bikin bingung masyarakat.

Yang paling mengejutkan barangkali  munculnya kerajaan di Purworejo, Keraton  Agung Sejagat, yang kemudian diketahui bahwa raja dan ratunya ternyata penipu. Warga Jakarta Utara ini ternyata punya utang Rp 1,3 miliar, kata polisi. Mereka sebelumnya sedang dikejar-kejar rekannya yang punya surat-surat ruko yang diagunkan di Bank. Lha, jebulnya tuh orang bikin kerajaan di Purworejo.

Ada lagi yang menghebohkan sekalipus menjijikan adalah ketika ada beberapa lelaki yang nekat memamerkan alat vitalnya di depan umum sambil melakukan onani. Gila ya? Ya, gilanya lagi itu dilakukan pelaku di depan anak-anak sekolahan seperti yang terjadi di Sidoarjo. Di Banten, misalnya lelaki nekat beraksi di depan kosan.

Ya, banyak kasus yang sama dan bikin warga semakin was was, terutama tersebut. Misalnya ada cewek lewat di depannya diperkosa?

Ya, pokokna semua bikin nggak tenang warga deh. Kalau begitu petugas harus bertindak tegas lah. Jangan biarkan para pemamer kejahatan seksual dibiarkan beraksi dengan seenaknya.

Terus itu orang kalau mau pamer ya, kenapa alat kelaminya ya, kan banyak barang berharga selain yang itu? Itu mah sebunyikan saja  Bung!

Lihat tuh setelah banjir, ternyata banyak orang Indonesia yang tajir ya, ada yang punya lima mobil newah terendam? Wauw! – (massoes)

News Update