Kabar Duka, Ayah Dwayne 'The Rock' Johnson Tutup Usia

Kamis 16 Jan 2020, 10:46 WIB
Dwayne Johnson bersama sang ayah, Rocky Johnson. (ist)

Dwayne Johnson bersama sang ayah, Rocky Johnson. (ist)

AMERIKA – Kabar duka datang dari aktor Dwayne "The Rock" Johnson. Ayahanda dari mantan pegulat yang memiliki sebutabn “The rock” ini, meninggal dunia pada Rabu (15/1/2020) waktu setempat.

Dilansir Sky News, Rocky Johnson, yang juga merupakan mantan pegulat Pro meninggal dunia di usia 75 tahun. Tidak disebutkan secara detail penyebab kematian salah satu legenda World Wrestling Entertainment (WWE )ini.

Johnson, lahir di Nova Scotia, Kanada, adalah juara pertama tim tag Afrika-Amerika WWE.

Dia dikenal sebagai "Soul Man" dan pensiun dari gulat pada tahun 1991. Saat itulah Dwayne melanjutkan warisan gulat sang ayah, sebelum akhirnya fokus menjadi bintang besar Hollywood.

WWE ikut menyampaikan belasungkawanya kepada keluarga Rocky Johnson. "Ikut belasungkawa kepada keluarga, teman, dan penggemar Johnson".

Kabar duka ini mendapat respon dari penggemar dan pecinta gulat di seluruh dunia. Aktor dan pensiunan pegulat profesional Mick Foley lewat akun Twitternya menyampaikan ucapan duka cita.

"Saya sangat menyesal mendengar meninggalnya Rocky Johnson yang hebat. Selalu sopan, saya selalu menikmati berbicara dengannya. Belasungkawa terdalam saya kepada keluarga, teman, dan penggemar yang mencintai dia. Hari yang sangat menyedihkan untuk gulat, " tulisnya.

Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari pihak keluarga. (mb)


Berita Terkait


News Update