Diduga Sakit, Bupati Boven Digoel Meninggal di Kamar Hotel

Senin 13 Jan 2020, 16:06 WIB
ilustrasi

ilustrasi

JAKARTA –  Seorang Bupati di daerah Papua ditemukan tewas di salah satu Hotel berbintang di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarya Pusat, Senin (13/1) pagi.

Setelah diambil sidik jarinya oleh petugas identifikasi, jenazah Benediktus Tambonop (45)  itu langsung fikirim ke RSCM untuk menjalani visum et repertum  oleh tim dokter forensik FKUI.

Keterangan yang dihimpun dari petugas kepolisian korban datang ke Jakarta dalam rangka mengikuti rapat kerja nasional (Rakernas) dan menginap di Hotel Mercury.

Namun betapa kagetnya saat petugas hotel melakukan pembersihan ruangan,    mereka menemukan Bupati sudah tak bernyawa dan tergeletak di tempat tidur. Penemuan ini  kemudian dilaporkan ke petugas keamanan hotel dan kekepolisian.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto mengatakan, Bupati Boven Digoel itu diduga dalam kondisi kurang sehat.

"Ketika ditemukan petugas hotel mereka menemukan obat-obatan di dalam kamarnya," tegas Heru Novianto.

Petugas kepolisian  menduga Benediktus meninggal karena sakit setelah mengikuti Rakernas PDIP.  "Mungkin kondisi lagi drop;" jelas Heru.

Kanit Reskrim Polsek Kemayoran Iptu Dewa Ayu Santi, ketika dikonfirmasi menururkan jenazah korban setelah diperiksa petugas identifikasi langsung dikirim ke RSCM, dan rencananya jenazah juga akan dibawa keluarganya ke Papua untuk dimakamkan. (silaen/tri)

Berita Terkait

News Update