Nenek Warga Pamulang Ini Telah Tidur di Atas Ular Sanca, Tapi Tak Tahu

Sabtu 11 Jan 2020, 19:17 WIB
Ular sanca sepanjang 3,5 meter yang berada di dalam kasur milik warga usai ditangkap. (anton)

Ular sanca sepanjang 3,5 meter yang berada di dalam kasur milik warga usai ditangkap. (anton)

TANGSEL  –  Waduh ....! Diperkirakan seminggu Nyonya Rohimah (60), bersama anak dan cucunya warga tidur di atas ular sanca sepanjang 3,5 meter yang berada di dalam kasur tanpa diketahuinya. Warga Desa Witana Harja, Kecamatan Pamulang, itu tak mengira sama sekali kalau ada ular di kasurnya.

Kejadian berawal saat anak perempuannya tengah menyapu di dalam kamar dan mendengar suara mendesis,  namun saat dicari tidak ada benda yang mencuriga. Saat dirinya kembali menyapu lantai, ia melihat ke tempat tidur atau kasur ternyata ada yang bergerak gerak.

Melihat hal itu anaknya kontan memanggil Nyonya Rohiman untuk melihat ada apa di dalam kasur,  karena penasaran dirinya melihat kasur itu. Ternyata bergerak gerak.

“Kurang puas hanya melihat, ia juga sempat menekan kasur yang berbenjol-benjol, namun terasa lunak,  tapi tetap bergerak gerak,” ujarnya, Sabtu (11/1/2020).

Penasaran dengan apa yang ada di dalam kasur, dia juga ikutan menekan kasur yang bergerak gerak. Karena takut akhirnya dia menelpon anak lakinya yang bekerja sebagai pengemudi ojek online (ojol) untuk pulang  guna melihat apa yang ada di dalam kasur tersebut.

Setelah anak lelakinya datang bersama seorang temannya, imbuh Ny. Rohimah, kasur itu kemudian disobek sedikit pakai pisau, untuk melihat isi di dalam kasur yang bergejolak dan bergerak menggunakan pisau. Setelah kasur disobek sedikit ternyata dilihatnya ada badan ular di dalam kasur kontan semua ketakutan.

“Kasur kemudian dibawa keluar rumah dan diletakan di jalan kemudian disobek ternyata benar ada seekor ular sanca batik sepanjang 3,5 meter didalam kasur yang tidak dapat gerak leluasa karena terjepit besi per kasur,” tuturnya. Akhirnya kasur disobek lebih lebar dan ular sanca berhasil ditangkap.

Selama ini dirinya tidak merasakan kejanggalan saat tidur beberapa hari dan tidak menyangka kalau selama ini di dalam kasur tersebut bersarang ular sanca dan tidur bersama anak dan cucunya. Kini ular sanca tersebut diamankan dan dimasukan dalam karung. (anton/win)

News Update