Kapolda Metro Dicurhatin Perempuan Korban Banjir

Kamis 02 Jan 2020, 21:21 WIB
Kapolda Metro Jaya Komjen Gatot Eddy Pramono (tengah) temui salah satu warga di Jembatan Demoji Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (2/1/2020).

Kapolda Metro Jaya Komjen Gatot Eddy Pramono (tengah) temui salah satu warga di Jembatan Demoji Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (2/1/2020).

JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Komjen Pol Gatot Eddy Pramono meninjau tiga lokasi  banjir di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Kamis (2/1/2019).

Ketiga tempat itu aalah Kompleks IKPN Bintaro, Jakarta Selatan, Perumahan Ciledug Indah 2, Tangerang, dan Jembatan Demoji Daan Mogot, Jakarta Barat.

Di Perumahan Ciledug Indah 2, Gatot mendatangi posko pengungsian lalu memberi bantuan logistik kepada korban banjir.  Ia juga berdialog dengan pengungsi. Begitu pun dengan di terakhir di Daan Mogot, Jakarta Barat.

Di tempat ini, ia menemui perempuan bersama anaknya yang masih balita di tempat pengungsian.  “Di sini logistik masih kurang, Pak,” ujar ibu tersebut.

Keluhan itu menjadi masukan bagi Kapolda. "Pertama, masyarakat masih membutuhkan tenda untuk pengungsian. Yang kedua, masyarakat masih membutuhkan tambahan-tambahan logistik," ujarnya.

"Oleh karena itu saya mengimbau kalau ada yang masyarakat yang peduli terhadap masalah banjir ini silahkan (memberikan bantuan). Masyarakat di sini memerlukan bantuan dan sumbangan dari masyarakat untuk mengurangi beban para korban banjir," sambungnya.

Ia menambahkan petugas juga akan memberikan tenda tambahan untuk korban banjir.  "Mudah-mudahan bisa membuat mereka bisa lebih nyaman,” harapnya. (firda/yp)

News Update