JAKARTA - Polda Metro Jaya telah menerima laporan dari politisi PDIP, Dewi Tanjung, perihal dugaan penyebaran berita bohong terkait penyiraman air keras terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan. Kini, penyidik Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan tersebut. Adapun laporan itu dibuat pada Rabu (6/11/2019) malam. "Iya betul, laporannya sudah kami terima ya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono ketika dikonfirmasi wartawan, Kamis (7/11/2019). Ia menyebut, pihaknya kini masih mempelajari laporan tersebut. Pasalnya, laporan itu baru saja diterima oleh pihaknya semalam. "Laporannya sudah masuk dan kami sedang pelajari, kami lakukan penyelidikan," sambungnya. Untuk diketahui, Dewi Tanjung melaporkan Novel lantaran meragukan kebenaran insiden penyiraman air keras. Tak hanya itu, Dewi juga mempertanyakan luka yang didapat oleh Novel akibat penyiraman tersebut. Ia menilai, ada banyak kejanggalan dalam insiden penyiraman air keras itu. Sehingga ia memutuskan untuk melaporkan hal itu ke Polda Metro Jaya. "Ada beberapa hal yang janggal dari semua hal yang dialami dari rekaman CCTV dia dari bentuk luka, dari perban, kepala yang diperban tapi tiba-tiba mata yang buta gitukan," kata Dewi di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2019) malam. Oleh karena itu, ia melaporkan Novel dengan dugaan penyebaran berita bohong. Laporan tersebut teregister dengan nomor LP/7171/XI/2019/PMJ/Dit. Krimsus. (Baca: Ragu dengan Kebenaran Penyiraman Air Keras, Wanita Ini Laporkan Novel Baswedan) Dalam laporan tersebut, Dewi turut membawa sejumlah barang bukti, di antaranya rekaman video Novel saat berada di rumah sakit di Singapura, rekaman kejadian penyiraman, serta rekaman saat Novel keluar dari rumah sakit. Pasal yang dikenakan yakni Pasal 26 ayat (2) junto Pasal 45 A Ayat (2) UU RI nomor 19 tahun 2016 tentang ITE dan atau Pasal 14 A ayat 1 UU RI nomor 1 tahun 1946 tentang peraturan hukum pidana. (firda/ys)

Polisi Selidiki Tudingan Rekayasa Penyiraman Air Keras Novel Baswedan
Kamis 07 Nov 2019, 13:00 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Pengamat Intelijen: Penyerang Novel Terpanggil Jiwa Korsa
Senin 30 Des 2019, 18:49 WIB

News Update

3 Shio Paling Beruntung Besok 17 Maret 2025, Salah Satunya Shio Kuda
16 Mar 2025, 05:42 WIB

Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Berangkat Minggu Malam ke Australia
16 Mar 2025, 05:34 WIB
.jpg)
Brace Mbappe Bawa Real Madrid Comeback atas Villarreal
16 Mar 2025, 05:33 WIB

Cara Dapat Saldo DANA Gratis Rp160.000 dari Game Penghasil Uang, Buruan Cek!
16 Mar 2025, 05:31 WIB

Bansos PKH dan BPNT 2025 Tahap 1 Susulan Segera Cair, Cek Status Penerima Secara Berkala
16 Mar 2025, 05:23 WIB
.png)
Comeback Dramatis! AC Milan Taklukkan Como 1907 dengan Skor 2-1
16 Mar 2025, 05:21 WIB

Ungkapan Ketum PSSI Soal Target Timnas Indonesia, Erick Thohir: Lihat Lamine Yamal Bisa Pilih Maroko atau Spanyol
16 Mar 2025, 05:13 WIB

Ambil Saldo DANA Gratis Rp150.000 dari Link DANA Kaget, Cek dan Klaim Sekarang Sebelum Habis
16 Mar 2025, 05:02 WIB

Buka Lagi Hari Ini 16 Maret 2025! Begini Cara Tukar Uang Baru Lebaran Melalui Situs Pintar BI, Jangan Sampai Ketinggalan
16 Mar 2025, 04:35 WIB

Anti Bokek, Tips Hemat Keuangan Ingin Belanja Menjelang Idul Fitri
16 Mar 2025, 04:33 WIB

Periksa Nama Anda! Begini Cara Cek Bansos PKH 2025 untuk Mengetahui Informasi Status Penerima
16 Mar 2025, 04:31 WIB

Mulai April 2025! Aturan Tilang Baru Bisa Buat Kendaraan Anda Raib
16 Mar 2025, 04:22 WIB

Cara Klaim Saldo DANA Gratis Rp275.000 Tanpa Link Berhadiah, Cair ke E-Wallet
16 Mar 2025, 04:18 WIB

Penerima KIP Kuliah Persiapkan Diri Anda! Dana Semester Genap 2025 untuk Mahasiswa Segera Cair
16 Mar 2025, 04:13 WIB

Cara Jadi Agen BRILink, Peluang Bisnis untuk Anda
16 Mar 2025, 04:00 WIB

Sahur Langsung Klaim Saldo DANA Gratis Rp230.000 dari Aplikasi Penghasil Uang Ini, Segera Cairkan ke Dompet Elektronik
16 Mar 2025, 04:00 WIB

Cara Menggunakan QRIS Tap di Transportasi dan Tempat Umum
16 Mar 2025, 03:53 WIB
