SERANG – Dalam upaya peningkatan ekonomi masyarakat, Gubernur Banten, Wahidin Halim sedang mengembangkan komoditas pertanian unggulan pertanian di Provinsi Banten, yaitu komoditas kopi, jengkol dan petai. Untuk merealisasikan upaya Gubernur tersebut, Pemprov Banten melalui Dinas Pertanian akan mengembangkan komoditas kopi Banten di tiga kabupaten di Banten. Pengembangan ratusan haktare tanaman kopi tersebut akan dibagi menjadi tiga tahap. Adapun daerah yang menjadi sasaran pengembangan komoditas kopi adalah Kabupaten Lebak, Pandeglang dan Kabupaten Serang. Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten Agus Tauhid mengatakan, pengembangan komoditas kopi akan dimulai tahun 2020, baik melalui program perluasan maupun rehabilitasi. "Potensi pengembangan komoditas kopi di Banten cukup besar dan berkualitas. Oleh karena itu, kami akan memulai pengembangan komditas kopi dengan rehabilitasi dan perluasan," katanya kepada wartawan, Kamis (31/10/2019). Lokasi yang akan dikembangkan menjadi perkebunaan kopi pada 2020, kata Agus, yaitu di Desa Kaduengang Kecamatan Cadasari, Kabupaten Pandeglang dengan luas lahan 100 hektar yang siap ditanami kopi. Adapun, pola tanam dilakukan secara tumpang sari diantara tegakan tanaman, yakni cengkeh, petai, jengkol, albasia, dan kayu lainnya. Sementara itu, rencana pengembangan kopi Banten tahun 2021 melalui program peningkatan produksi dan produktivitas tanaman perkebunan berkelanjutan sudah dirancang dalam renstra Dinas Pertanian Provinsi Banten. Luas lahan yang dibutuhkan untuk pengembangan kopi tersebut seluas 210 ha. Luas lahan tersebut tersebar di Kabupaten Pandeglang, Serang dan Lebak. Sedangkan pengembangan kopi pada tahun ke-3, akan dialokasikan di Desa Cimangray Kecamatan Gunung Kencana, Kabupaten Lebak seluas 300 ha. Agus juga memerinci kecamatan yang akan menjadi pusat pengembangan komoditas kopi, yaitu Saketi, Kadu Engang (Pandeglang), Cinangka (Kabupaten Serang), Sobang, Muncang, Cihara, dan Gunung Kencana di Kabupaten Lebak. Masih terkait dengan potensi kopi di Banten, Agus mengatakan, Provinsi Banten tak hanya memiliki budaya unik yang terkenal, seperti debus dan pariwisatanya, tetapi juga memiliki potensi kopi jenis robusta dan arabika yang tak kalah hebatnya dengan daerah lain di Indonesia. Pada Oktober 2019, kopi asal Tanah Jawara tersebut dipamerkan dalam rangkain acara HUT ke-19 Provinsi Banten di halaman masjid Al Bantani KP3B Serang. Sejumlah komunitas barista hadir dan digelar berbagai kegiatan, mulai diskusi tentang kopi, melukis dengan bahan baku kopi, hingga memanjakan pengunjung dengan menggratiskan sekitar 4.000 cup kopi. "Berdasarkan data statistik perkebunan, Provinsi Banten memiliki luas tanaman kopi hampir 6.400 hektare tersebar di sejumlah daerah, seperti Pandeglang, Lebak, dan Serang. Namun, tingkat produksinya per tahun masih rendah, yakni 2.428 hektare," katanya. (haryono/win)

Pemprov Banten Kembangkan Ratusan Hektare Tanaman Kopi
Jumat 01 Nov 2019, 08:33 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Klaim Kode Redeem FF Hari Ini 27 April 2025, Hadiah Skin Free Fire Melimpah!
27 Apr 2025, 11:43 WIB

3 Dana Bansos Cair Serentak di Akhir April 2025, PKH dan BPNT Tahap 2 Siap Menyusul
27 Apr 2025, 11:38 WIB

Buruan Ambil Kode Redeem FF Aktif Hari Ini 27 April 2025, Dapatkan Bermacam Skin Senjata Ekslusif Terbaru Gratis!
27 Apr 2025, 11:36 WIB

5 Solusi Efektif Menghadapi Galbay Pindar Tanpa Diteror DC Lapangan, Cek di Sini!
27 Apr 2025, 11:30 WIB

Apakah Galbay Pinjol Pengaruhi Skor BI Checking? Cek Penjelasannya
27 Apr 2025, 11:30 WIB

Semen Padang Siap Tantang Persija, Eduardo Almeida Optimistis Bawa Pulang Poin
27 Apr 2025, 11:28 WIB

Bisakah Gibran Dicopot? Ini Aturan Pemberhentian Wapres dan 8 Poin Usulan Forum Purnawirawan
27 Apr 2025, 11:25 WIB

Jangan Panik! Lakukan Hal Ini saat Menghadapi Risiko Gagal Bayar Pindar UangMe, Simak Solusinya
27 Apr 2025, 11:22 WIB

Maciej Gajos Pastikan Persija Fokus Raih Tiga Poin Lawan Semen Padang di Liga 1 2025
27 Apr 2025, 11:14 WIB

Mematikan Ponsel saat Proses Penagihan Pindar, Pengamat: Itu Bukan Tindak Pidana
27 Apr 2025, 11:06 WIB

Pinjam Saldo DANA Rp500.000 di Aplikasi Shopee Mudah Cuma Butuh KTP, Caranya Gampang!
27 Apr 2025, 11:04 WIB

Preview dan Info Live Streaming Serie A, Venezia vs AC Milan: Ambisi Jay Idzes Selamat dari Jurang Degradasi
27 Apr 2025, 11:03 WIB

Waspada! Modus Baru Pinjol Ilegal Sadap IMEI dan Data Pribadi Korban
27 Apr 2025, 11:02 WIB

3 Langkah Bijak Menggunakan Aplikasi Pindar Tanpa Terjebak Hutang dan Galbay
27 Apr 2025, 11:00 WIB

DC Lapangan Gak Akan Nagih Orang Seperti Ini, Galbay Pinjol Jadi Mudah Teratasi!
27 Apr 2025, 10:58 WIB

Hasil Playoff NBA 2025: Thunder Lolos ke Semifinal Barat, Nuggets Menang Dramatis
27 Apr 2025, 10:56 WIB

Jangan Panik! Ini Alasan DC Lapangan Pinjol Enggan Menagih Orang-Orang Tertentu
27 Apr 2025, 10:56 WIB

SELAMAT! Dompet Elektronik Anda Bisa Mendapat Tambahan Saldo DANA Gratis Rp135.000 Sekarang, Cek Selengkapnya!
27 Apr 2025, 10:54 WIB

Apakah Gagal Bayar Pindar Tidak Bertanggung Jawab? Begini Penjelasannya
27 Apr 2025, 10:49 WIB
