SERANG - Ratusan Calon Kepala Desa atau Cakades yang akan bertarung pada Minggu, 3 November 2019 mendatang menggelar deklarasi damai serta dzikir bersama di halaman Mapolres Serang, Jumat (25/10/2019) malam. Selain deklarasi damai dan do'a bersama juga dilakukan ceramah agama dan santunan kepada anak yatim piatu. Turut hadir, Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, Dandim 0602 Serang Kolonel Inf Mudjiharto, ASDA 1 Pemda Serang, Wakil Ketua DPRD Serang, perwakilan Camat se Kabupaten Serang, Ketua MUI Serang, tokoh agama, masyarakat dan pemuda, para Kapolsek dan Danramil, para Cakades, serta instansi terkait lainnya. Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan mengatakan meminta kepada seluruh peserta pilkades bersikap dewasa. Dia berharap setiap agenda politik di Kabupaten Serang selalu kondusif, aman, dan bisa menjadi barometer kedewasaan politik. "Kita tunjukkan bahwa pilkades di Kabupaten Serang berjalan lancar, aman dan nyaman. Jagalah selalu agenda politik ini dengan suasana kondusif," ungkap Kapolres. Dikatakan Kapolres, pemimpin adalah hal terpenting bagi masyarakat untuk menciptakan perubahan di wilayah nya masing masing maka dari itu saya menghimbau kepada masyarakat agar memilih calon kepala desa sesuai kepercayaan sendiri. Kapolres menekankan apabila ada kejadian yang tidak diinginkan, dirinya meminta kepada masyarakat agar tidak main hakim sendiri namun melaporkan kepada pihak yang berwajib. "Pilihlah calon yang dianggap tepat menjalankan amanah demi kesejahteraan masyarakatnya. Bila ada kejadian yang merugikan segera lapor kepada petugas terdekat. Kami akan memproses hukum secara tegas dan transfaran," tandasnya. Kapolres mengungkap sebanyak 474 personel Polres Serang akan mengawal pesta demokrasi di tingkat desa ini. Jumlah itu belum termasuk 200 tambahan personel dari Polda Banten dan Brimob. "Ditambah lagi personil TNI dari Kodim 0602 Serang," ungkapnya. ASDA 1 Pemkab Serang, Asep Saepudin Mustofa mewakili Bupati Serang menambahkan para calon kepala desa agar menyiapkan mentalnya masing masing agar menerima kekalahan. "Selain itu juga, saya tekankan untuk megikuti aturan perundang undangan yang berlaku dan jangan sampai melawan aturan yang sudah ada," tegasnya. Kepada masyarakat, ASDA juga meminta agar memilah dan memilih berita-berita yang tidak benar atau hoax dan jangan langsung mempercai berita tersebut kalu tidak tahu asal usulnya yang jelas berita tersebut. "Kesuksesan Pilkades serentak ini bisa berjalan aman dan nyaman tergantung kepada masyarakat setempat agar bmenjaga keamanan dan kenyamanan pada saat pemilihan Pilkades serentak pada tanggl 3 November 2019," tandasnya. Dalam deklarasi damai Pilkades serentak tahun 2019, para Cakades sepakat akan mematuhi dan melaksanakan setiap tahapan pilkades, mematuhi dan melaksanakan terhadap segala peraturan perundang-undagan yang berlaku serta mengedepankan etika dan moralitas selama pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2019. Menciptakan situasi dan kondusif selama dalam pelaksanaan Pilkades, siap menang dan kalah dan tidak akan melakukan pelanggaran hukum baik pidana perdata maupun pelanggaran lalulintas dalam kampanye ataupun tahapan Pilkades lainnya. (haryono/mb)

Deklarasi Damai, Ratusan Cakades di Kabupaten Serang Sepakat Ikuti Aturan Pilkades
Sabtu 26 Okt 2019, 10:03 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Sekeluarga Calon Kades Dibabat Samurai, Berikut Kronologinya
Rabu 07 Okt 2020, 09:01 WIB

Satu Bakal Calon Kepala Desa di Serang Ditolak Panitia
Jumat 04 Jun 2021, 20:28 WIB

Balon Kades Lulusan Ponpes Gontor Dipermasalahkan Ijazahnya, Panitia Pilkades Serang Putuskan Jahroni Bisa Lanjut
Selasa 08 Jun 2021, 10:42 WIB

News Update

Hanya 5 Menit Langsung Disetujui, Pinjam Uang di Aplikasi DANA Tanpa KTP dan BI Checking hingga Rp1.000.000 Apakah Benar Bisa? Cek Faktanya di Sini!
26 Apr 2025, 14:46 WIB

Beredar Rumor Debt Collector Pinjol akan Lakukan Penagihan Serentak, Begini Kata Pengamat
26 Apr 2025, 14:45 WIB

Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Berjuang di Final Piala Malaysia 2025 Malam Ini, Laga Perpisahan sebelum Gabung Persib?
26 Apr 2025, 14:45 WIB

Info Live Streaming PSBS Biak vs Barito Putera Sore Ini
26 Apr 2025, 14:41 WIB

Catat! Malam Ini Jadwal Pemadaman Listrik di Sejumlah Jalan dan Gedung di DKI Jakarta
26 Apr 2025, 14:40 WIB

Lisa Mariana Bongkar Awal Kenal Ridwan Kamil, Gara-Gara Video Syur dengan Ayu Aulia
26 Apr 2025, 14:38 WIB

Bahaya! Begini Debt Collector Pinjol Lacak Data Pribadi Anda Lewat Skip Tracing, Ketahui Penjelasannya di Sini
26 Apr 2025, 14:33 WIB

Apa yang Terjadi Setelah Paus Fransiskus Wafat? Ini Penjelasan Lengkap Proses Suksesi Kepausan
26 Apr 2025, 14:30 WIB

Sambut HUT Depok ke-26, Putri Duyung Waterboom Tawarkan Diskon 50 Persen
26 Apr 2025, 14:28 WIB

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Dikabarkan Siap Jalankan Pendidikan Karakter, Siswa Bermasalah Dibina di Barak TNI 6 Bulan
26 Apr 2025, 14:27 WIB

Viral, Pengantin Pria Dikeroyok Keluarga Istri usai Akad Nikah
26 Apr 2025, 14:25 WIB

Waspada Penipuan Saldo DANA Gratis! Ini Cara Menilai Aplikasi Penghasil Uang Asli dan Palsu, Jangan Sampai Salah
26 Apr 2025, 14:19 WIB

Mengapa Pihak Pinjaman Online Masih Lakukan penagihan Meski Utang Sudah Dilunasi Asuransi? Ini Penjelasannya
26 Apr 2025, 14:18 WIB

Resmi! Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Dihapus, Ini Besaran Iuran Terbaru Mulai 26 April 2025
26 Apr 2025, 14:17 WIB

Bayar Rp150 Juta? dr Richard Lee Bantah Isu Fee Podcast dengan Lisa Mariana: 'Cuma Uang Transport'
26 Apr 2025, 14:15 WIB

Daftar 75 Pinjol Ilegal yang Diblokir OJK Sepanjang Tahun Ini
26 Apr 2025, 14:15 WIB
