JAKARTA - Penyidik Polda Metro Jaya menyerahkan tiga tersangka kasus vlog ikan asin ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Selatan. Tiga tersangka itu, yakni Galih Ginanjar, Pablo Benua, dan Rey Utami.
Sebelum diserahkan ke Kejari, ketiganya terlebih dahulu menjalani pemeriksaan kesehatan di Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokes) Polda Metro Jaya.
Berdasarkan pantauan, ketiganya keluar dari Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya, sekitar pukul 10.50 WIB. Pablo dan Galih tampak mengenakan kaos hitam. Sedangkan Rey Utami terlihat mengenakan kerudung coklat.
(Baca: Galih Ginanjar Siap Jalani Sidang Kasus ‘Ikan Asin’)
Sementara itu Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono menjelaskan, ketiganya diserahkan bersamaan barang bukti ke Kejari Jakarta Selatan. Selanjutnya, kasus ikan asin yang menyandung para tersangka ini siap disidangkan.
"Siang tadi ya (telah diserahkan ke Kejari). Tersangka dan barang bukti," ujar Argo ketika dikonfirmasi wartawan, Kamis (24/10/2019).
Diketahui, Fairuz dan tim kuasa hukumnya melaporkan Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua ke Polda Metro Jaya perihal pernyataan Galih di akun youtube Rey Utami dan Pablo Benua, Senin (1/7/2019). Dalam konten youtube tersebut, Galih menyebut organ intim Fairuz bau ikan asin.
(Baca: Youtuber Rey Utami dan Pablo Benua Resmi Tersangka Kasus Video Bau Ikan Asin)
Adapun laporan itu tertuang dengan nomor laporan polisi LP/3914/VII/2019/PMJ/Dit.

Kabar Teranyar Kasus Ikan Asin, Galih Ginanjar dan Pablo Benua-Rey Utami Segera Diadili
Kamis 24 Okt 2019, 11:42 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Cerai dari Galih Ginanjar, Barbie Kumalasari Gandeng Pacar Baru
Kamis 24 Sep 2020, 18:44 WIB

Dapat Remisi, Terpidana Kasus 'Ikan Asin' Pablo Benua dan Galih Ginanjar Bebas Bersyarat
Kamis 31 Des 2020, 17:11 WIB

Duh, Netizen Beri Peringatan Ini untuk Rey Utami yang Baru Saja Keguguran
Jumat 04 Jun 2021, 11:44 WIB

Ulang Tahun ke 41, Pablo Benua Serahkan Donasi 800 Jutaan Rupiah Untuk Anak Yatim di Bogor
Rabu 11 Agu 2021, 03:15 WIB

Galih Ginanjar Gandeng Wanita Lain Saat Keluar Penjara, Berbie Kumalasari Beberkan Kekecewaan Anaknya
Senin 23 Agu 2021, 12:38 WIB

Bebas Penjara, Rey Utami Lepas Hijab dan Operasi Hidung: Bang Pablo yang Mau
Kamis 12 Okt 2023, 08:14 WIB

News Update
Title Race Liga 1: Dewa United dan Persebaya Bisa Tunda Pesta Juara Persib, Begini Skenarionya
30 Apr 2025, 20:26 WIB

Balas Paula Verhoeven, Baim Wong Resmi Ajukan Banding Putusan Cerai
30 Apr 2025, 20:26 WIB

Deretan Kode Redeem MLBB Hari Ini, Kamis 1 Mei 2025, Raih Beragam Item Menarik
30 Apr 2025, 20:23 WIB

Amankan Kode Redeem FF Hari ini Rabu 30 April 2025 dan Dapatkan Skin Menarik! Cek Selengkapnya
30 Apr 2025, 20:18 WIB

Akun FF Sultan Gratis Langsung Log In untuk Mainkan Beragam Skin Terbaru dan Ratusan Diamond
30 Apr 2025, 20:12 WIB

Ramalan Zodiak Scorpio Besok 1 Mei 2025, Pesona dan Gaya Bicaramu Jadi Kunci Kesuksesan
30 Apr 2025, 20:11 WIB

Waspada! Begini Cara Cek NIK KTP Kamu Digunakan Pinjol Ilegal Tanpa Izin
30 Apr 2025, 20:10 WIB

Waspada Layanan Abal-Abal, Segera Cek Legalitas Pinjol dengan Cara Ini
30 Apr 2025, 20:07 WIB

Paula Verhoeven Adukan Baim Wong ke Komnas Perempuan soal KDRT
30 Apr 2025, 20:03 WIB

Bek Timnas Indonesia Pratama Arhan Gagal Angkat Trofi Juara Thai League 1 Bersama Bangkok United
30 Apr 2025, 20:02 WIB

Kode Redeem FF Satu Menit yang Lalu Spesial Kamis, 1 Mei 2025 Ada Ratusan Diamond
30 Apr 2025, 20:01 WIB

Bagaimana OJK Mengevaluasi Pinjaman Online yang Aman dan Tidak Aman? Pahami Agar Anda Tidak Salah Pilih
30 Apr 2025, 20:00 WIB

Cara Bayar Tagihan AdaKami Lewat Alfamart
30 Apr 2025, 19:59 WIB

Saldo Dana Rp1.000.000 dari Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 Masuk ke Rekening BRI, Cek NIK KTP Milik Anda Sekarang!
30 Apr 2025, 19:55 WIB

Cak Lontong Ingin Hidupkan Kembali Pasar Seni Ancol
30 Apr 2025, 19:47 WIB

Update Kode Redeem FF Terbaru 30 April 2025, Klaim Diamond Free Fire Gratis Sekarang
30 Apr 2025, 19:42 WIB
