BOGOR - Enam petinju DKI yang baru-baru ini berhasil lolos ke PON (Pekan Olahraga Nasional) Papua 2020 mendapat apresiasi dari Ketua Pengprov Pertina (Pengurus Provinsi Persatuan Tinju Amatir Nasional) Hengky Silatang SH. Apresiasi berupa tali asih ini diberikan sekaligus makan siang di sebuah rumah makan di Parung, Bogor, Sabtu (19/10/2019). “Jangan dilihat berapa besarnya. Tapi ini merupakan wujud kepedulian kami untuk menambah motivasi kalian (petinju) tetap tekun berlatih,” jelas Hengky didampingi sejumlah pengurus Pengprov Pertina DKI seperti Dewi (Sekjen), Rico Bahar (Bendahara) dan Finnon Manulang (Humas). Hengky menekankan bagi petinju yang sudah lolos jangan merasa cepat puas. “Tetap terus tingkatkan kemampuan. Jangan bermimpi bisa kembali juara apabila latihannya tidak ditingkatkan. Semua lawan tentunya punya motivasi yang tinggi untuk mengalahkan petinju DKI. Untuk itu kita harus selalu siap. Kalau perlu kita tetap berlatih saat lawan tidur,” jelas mantan petinju nasional ini sedikit bergurau. Begitu juga bagi petinju yang belum lolos agar mempersiapkan diri dengan baik menghadapi babak kualifikasi PON kedua yang akan digelar pertengahan November di Cibinong, Bogor. Meraih Tiket Dalam babak kualfikasi PON di Ternate akhir bulan lalu, dari tujuh petinju DKI dikirim, enam berhasil meraih tiket ke PON Papua 2020. Bahkan tiga diantaranya meraih medali emas. Mereka yakni; Novita Sinadia di kelas 54 kg putri, Valent Metia (49 kg putra) dan Matius Mandiangan (60 kg putra). Sementara medali perak diraih Vinky Montolalu (75 kg putra) dan Hasmar Lubis (91 kg putra). Satu medali perunggu diraih Retno A (64 kg putri). Selain para petinju yang mendapat tali asih, juga tim pelatih yang terdiri dari Hugo Gonseling, Fadly dan Bayu Kasidi. Untuk meningkatkan kualitas petinju DKI, Hengky menjanjikan, bakal mengirim petinju berlatih di luar negeri. “Kalau untuk latih tanding di Asia lebih cocok di Korea ataupun di negara pecahan Rusia. Bila perlu juga berlatih di Kuba yang dikenal sebagai gudangnya petinju top amatir,” katanya. (bu)

Berhasil Lolos ke PON 2020 Papua, 6 Petinju DKI Dapat Tali Asih
Sabtu 19 Okt 2019, 22:32 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Minggu Besok, Mike Tyson Hadapi Roy Jones Jr di Pertandingan Eksebisi
Sabtu 28 Nov 2020, 14:59 WIB

Meski Pandemi, Petinju Pelatda DKI Tetap Semangat Berlatih
Minggu 21 Mar 2021, 09:55 WIB

News Update
Tak Sadar Ditembak Kawanan Begal di Grogol Petamburan, Perempuan Lemas
22 Apr 2025, 16:40 WIB

Kronologi Kasus Kredit Fiktif Bank Jatim: Modus Sistematis dengan Kerugian Rp569,4 Miliar
22 Apr 2025, 16:37 WIB

Bansos BPNT Tahap 2 Alokasi April - Juni 2025 Segera Cair, Cek Status Penerima dan Jadwal Pencairannya di Sini!
22 Apr 2025, 16:36 WIB

2.000 Anak di Bogor Akan Divaksin Hepatitis A dan PCV13
22 Apr 2025, 16:34 WIB

Waspada! Ini Daftar Kesalahan yang Bikin Saldo Dana Bansos PKH 2025 Gagal Cair ke NIK KTP Milik Anda
22 Apr 2025, 16:32 WIB

Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Ratusan Ribu Tiba-tiba Masuk? Ini Dia Cara Seru Dapat Bonus dari Event Resminya!
22 Apr 2025, 16:30 WIB

Ribut di Pesta Pernikahan, Pria Mabuk Bacok 3 Warga Serang
22 Apr 2025, 16:25 WIB

Untung Investasi Emas di Aplikasi BYOND BSI, Modal Rp200 Ribu Bisa Cuan 15 persen
22 Apr 2025, 16:21 WIB

Bunda, Ayah, Ini Waktu yang Tepat untuk Membawa Si Kecil ke Dokter Gigi!
22 Apr 2025, 16:17 WIB

Paus Fransiskus Meninggal, Inter vs Milan dan Bologna vs Empoli di Leg 2 Semifinal Coppa Italia Ditunda?
22 Apr 2025, 16:15 WIB

Daftar Aplikasi Pinjol Legal yang Bisa Cair ke SeaBank, Proses Cepat dan Bunga Rendah 2025
22 Apr 2025, 16:14 WIB
-(1).jpg)
Solusi Galbay Pinjol Legal 2025: Cara Bijak Atasi Penagihan
22 Apr 2025, 16:11 WIB

Diduga Peserta PPDS Unsri Keluhkan Kelakuan Seniornya: Makan Empat Kali Sehari tapi Kita yang Bayar
22 Apr 2025, 16:03 WIB

Makan Beracun Gratis Trending, Buntut Puluhan Siswa MAN 1 Cianjur Keracunan dari Program MBG
22 Apr 2025, 16:00 WIB

Limit Langsung Rp5 Juta, Ini Trik Ajukan Pinjol di Rupiah Cepat yang Legal dan Diawasi OJK
22 Apr 2025, 15:55 WIB

Sederet Nama Artis Papan Atas yang Disebutkan Robby Abbas Terlibat Dalam Kasus Prostitusi, Ada yang Nilainya Fantastis!
22 Apr 2025, 15:50 WIB

Sempat Arahkan Pistol ke Warga, Maling Motor di Tangerang Ditangkap Polisi
22 Apr 2025, 15:38 WIB
