JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan berharap Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2020 DKI Jakarta bisa diselesaikan oleh DPRD DKI Jakarta sebelum akhir November 2019. Hal itu setelah pimpinan DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024 resmi dilantik hari ini, Senin (14/10/2019) melalui rapat Paripurna. Perlu diketahui, Ketua DPRD DKI adalah Prasetyo Edi Marsudi (PDI-P), dan empat wakilnya adalah M. Taufik (Gerindra), Abdurrahman Suhaimi (PKS), Misan Samsuri (Demokrat), dan Zita Anjani (PAN). "Ya semoga kelengkapan dewan semoga bisa kita tuntaskan, lalu pembahasan yang mendesak sebelum tanggal 30 November RAPBD 2020 harus sudah selesai itu deadline dari Kementerian Dalam Negeri," kata Anies usai mengikuti pelantikan pimpinan DPRD DKI Jakarta. Menurutnya, pembahasan RAPBD seharusnya sudah dimulai sejak Agustus namun karena bulan ini pimpinan DPRD DKI baru dilantik maka harus ngebut agar bisa terlaksana. "Nah biasanya pembahasan sudah dimulai dari bulan Agustus sekarang sudah Oktober saya berharap bisa sprint untuk bisa menyelesaikan," tandas Anies. Diberitakan sebelumnya, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta non definitif, Syarif. Menyampaikan bahwa berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 33 Tahun 2019 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2020 pembahasan RAPBD harus selesai akhir November 2019. Jika tidak terlaksana maka seluruh anggota dewan terancam tidak mendapatkan gaji selama enam bulan. "Kalau yang ini kan harus selesai 30 November (APBD 2020). Besok itu APBD harus selesai 30 November ketok palu. Kalau enggak, ada konsekuensinya. PP-nya mengatur ada sanksi enam bulan enggak gajian tuh," kata Syarif dikonfirmasi wartawan, Selasa (8/10/2019) malam. Untuk itu, Syarif meminta seluruh anggota memprioritaskan pembahasan APBD 2020 daripada terkena sanksi tersebut. "Wajib, kalau tidak nanti bisa kena sanksi saya pikir anggota lain juga menyadari itu," tegas Syarif. (yendhi/yp)

Anies Berharap DPRD DKI Kebut Pembahasan RAPBD 2020
Senin 14 Okt 2019, 18:51 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Berhasil Lolos, Pertanggungjawaban APBD 2020 Disahkan DPRD DKI Jakarta, Meskipun Ditolak Fraksi PDIP dan PSI
Rabu 08 Sep 2021, 21:22 WIB

RAPBD 2022 Naik 6,25 Persen, Anies Baswedan: Ekonomi Jakarta Tumbuh
Senin 15 Nov 2021, 15:09 WIB

RAPBD DKI Tahun 2022 Disepakati DPRD Menjadi Rp82,47 Triliun
Kamis 25 Nov 2021, 20:07 WIB

News Update
Sambil Nonton Persib Juara, Dapatkan DANA Kaget, Begini Caranya
05 Mei 2025, 23:16 WIB

Pengamat Sosial Ungkap Alasan Masyarakat Ramai Datangi World App
05 Mei 2025, 23:14 WIB

Jangan Pernah Abaikan Chat DC Pinjol, Ini Dampak Seriusnya
05 Mei 2025, 23:07 WIB

DC Pinjol Ilegal Mengancam Bakal Sebar Data Pribadi, Ini 3 Cara Mengatasinya Tanpa Takut
05 Mei 2025, 22:58 WIB

Pindar Akulaku Sediakan Pinjaman dengan Bunga Menarik, Berikut Simulasi Cicilannya
05 Mei 2025, 22:52 WIB

Kelebihan dan Kekurangan Pinjaman Online Legal Tanpa BI Checking
05 Mei 2025, 22:35 WIB

Beberapa Zodiak Paling Beruntung Besok 6 Mei 2025 Diprediksi Miliki Kehidupan yang Sehat dan Penuh Cinta
05 Mei 2025, 22:24 WIB

Bahaya Telat Bayar SPayLater dan SPinjam, Ini Penjelasannya
05 Mei 2025, 22:19 WIB

bank bjb Featuring BBQ Ride, Hadirkan Promo Hadiah Merchandise Eksklusif
05 Mei 2025, 22:19 WIB

Galbay Utang Pinjol Aman BI Checking, Asal Tahu Caranya, Penasaran?
05 Mei 2025, 22:14 WIB

Modus Cap Paspor hingga Investasi Bodong, 4 WNA Pakistan Ditangkap
05 Mei 2025, 22:09 WIB

Blokir Pinjol Ilegal yang Sering Spam SMS ke Hp Anda dengan Mudah, Cek Cara Selengkapnya
05 Mei 2025, 22:08 WIB

Bisakah Ajukan Pinjaman Dana di Pindar Tanpa BI Checking? Begini Penjelasannya
05 Mei 2025, 22:02 WIB

5 Weton Sakral yang Ucapannya Bisa Jadi Kenyataan, Hati-Hati Kalau Punya Salah Satunya!
05 Mei 2025, 22:02 WIB

Apa Fungsi BI Checking dan Bagaimana Cara Ceknya? Simak di Sini!
05 Mei 2025, 21:58 WIB

Pramono Berjanji Taruh Perhatian untuk Sekolah Anak Miskin di Pesanggrahan
05 Mei 2025, 21:52 WIB

Galbay di 2025 Makin Berisiko, Pindar Resmi OJK Bisa Lacak Lokasi Nasabah
05 Mei 2025, 21:50 WIB
