PEMBANGUNAN Akses jalan menuju destinasi wisata 'Negeri di Atas Awan' sudah rampung dibangun.(ist)
“Tidak hanya membuka akses jalan masyarakat antar kabupaten/kota dan provinsi, jalur ini juga dijadikan sebagai akses menuju kawasan Wisata Negeri di Atas Awan yang berada di Kecamatan Citorek, Kabupaten Lebak yang kini tengah digandrungi masyarakat sebagai destinasi wisata alam,” ungkap Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) kepada wartawan.
Untuk menikmati Negeri di Atas Awan di Gunung Luhur Kp. Ciusul Desa Citorek Kidul Kecamatan Cibeber itu pada pukul 05.00 hingga 08.00 WIB. Terutama pada musim kemarau. Pada musim hujan, awan kabut menghilang saat pagi hari.
Mobil keluarga atau motor matic mampu mencapai kawasan ini. Aspal dan beton jalur ini dalam kondisi bagus. Meski naik turun perbukitan, waktu tempuh dari Rangkasbitung bisa 2 jam perjalanan.
Dari Rangkasbitung, perjalanan menuju arah Cipanas. Dari Cipanas selanjutnya ambil kanan ke arah Lebak Gedong, Sobang hingga melewati Gerbang Weweungkon Adat Citorek. Selanjutnya ke perkampungan Ciusul sepanjang 5 km. Dari Ciusul mendaki menuju Gunung Luhur sepanjang 1 km.
Pengunjung yang naik kendaraan umum, bisa naik elf dari Terminal Mandala Rangkasbitung jurusan Citorek turun di Ciusul. Dari sini bisa naik ojek warga setempat. Bisa juga mencari penginapan (homestay) di rumah warga. Bisa juga memasang tenda di lahan yang telah disediakan.
Pembangunan ruas jalan Cipanas - Warung Banten turut meningkatkan akses destinasi wisata lain di Kecamatan Cibeber, Lebak. Yaitu Wisata Masyarakat Adat Citorek, Wisata Kebun Teh Cikuya, Wisata Air Terjun Ciporolak, dan Wisata Alam Pohon Damar di kawasan TNGHS (Taman Nasional Gunung Halimun Salak).
Ruas jalan ini memudahkan akses warga Lebak selatan jika ingin ke Rangkasbitung ibukota Kabupaten Lebak. Juga ke wilayah lainnya seperti ke Serang, Tangerang, dan Jakarta.
Pembangungan ruas jalan Cipanas – Warung Banten sepanjang 8,35 km dengan lebar 6 meter. Menggunakan konstruksi beton K-300 yang berarti memiliki ketahanan sebesar 300kg/cm2.
"Semoga pembangunan ruas jalan Cipanas - Warung Banten dapat menciptakan peradaban baru bagi masyarakat Kabupaten Lebak pada pengembangan kawasan wisata alam yang mempesona dan menarik banyak mata masyarakat luar Banten," harap Gubernur WH. (ADV)

Kembangkan Wisata 'Negeri di Atas Awan' Pemprov Banten Bangun Infrastruktur Jalan
Jumat 06 Sep 2019, 12:14 WIB

Destinasi wisata 'Negeri di Atas Awan', Gunung Luhur, Citorek Kecamatan Cibeber Kabupaten Lebak. (Ist)
[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
File iPhone Terhapus? Begini Cara Memulihkannya sebelum 30 Hari
26 Apr 2025, 19:47 WIB

Pencairan Bansos Tahap 2 Dipercepat, Pemerintah Pastikan Penerima Tepat Sasaran
26 Apr 2025, 19:40 WIB

Bolehkan Ganti Nomor HP Saat Gagal Bayar Pinjol? Ini Risiko yang Akan Kamu Hadapi
26 Apr 2025, 19:39 WIB

Rumah Bidan di Depok Disasar Pencuri, Warga Resah
26 Apr 2025, 19:39 WIB

Resmi! Cara Pinjam Daring Saldo DANA Rp2,5 Juta Tanpa KTP, BI Checking, dan SLIK OJK, Berikut Tutorialnya
26 Apr 2025, 19:39 WIB

Informasi Terbaru Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Tahap 2, Bisa Cek Online Pakai NIK dan KTP
26 Apr 2025, 19:39 WIB

Bikin Iri, Ini 7 Keistimewaan Weton Kamis Pahing yang Jarang Diketahui
26 Apr 2025, 19:38 WIB

Bagaimana Cara Login ke Akun FF Sultan Gratis Hari Ini? Ikuti Langkah-langkahnya di Sini
26 Apr 2025, 19:36 WIB

Jangan Sia-siakan Kode Redeem FF Gratis Terbaru, Cuma Berlaku Hari Ini!
26 Apr 2025, 19:31 WIB

Apa yang Dikatakan Ramalan Tentang Zodiak Cancer Esok Hari? Yuk, Lihat Informasinya Berikut
26 Apr 2025, 19:30 WIB

Sambil Menangis, Lisa Mariana Minta Maaf ke Atalia Praratya
26 Apr 2025, 19:29 WIB

Solusi Bijak Hindari Intimidasi DC dari Pinjol Saat Galbay
26 Apr 2025, 19:26 WIB

5 Wilayah Jakarta Padam Listrik Selama 1 Jam, Ini Daftar Daerahnya
26 Apr 2025, 19:18 WIB

Mau Batalin Tiket Kereta? Begini Caranya via KAI Access dan Website
26 Apr 2025, 19:12 WIB

Persija vs Semen Padang: Dua Pemain Andalan Macan Kemayoran Siap Kembali Tampil
26 Apr 2025, 19:10 WIB

Butuh Dana Instan Hingga Rp50 Juta? Ajukan di Pinjaman Daring BantuSaku yang Legal dan Aman
26 Apr 2025, 19:08 WIB

Dishub Jakarta Ajukan Anggaran Penambahan TPE, ICW: Evaluasi Sistem Parkir Dulu
26 Apr 2025, 19:06 WIB

4 Santri Gontor Magelang Meninggal Dunia Akibat Longsor, Kemenag Sampaikan Duka Mendalam
26 Apr 2025, 19:05 WIB
